Kehamilan merupakan masa transisi besar dalam hidup seorang wanita. Perubahan yang terjadi biasanya meliputi fisik dan emosional. Kekompakan pasangan suami istri tak hanya pada saat program kehamilan saja, tapi berlanjut pada setiap fase kehamilan. Dalam hal ini, suami harus tanpa henti memberikan dukungan pada istri di tiap trimester kehamilan.
Kehamilan dibagi menjadi tiga fase, yakni trimester pertama (12 minggu pertama), trimester kedua (13-28 minggu), dan trimester ketiga (29 minggu hingga akhir kehamilan). Dalam setiap fasenya, seorang suami harus memberikan dukungan untuk membantu istri melewati berbagai fluktuasi yang dapat terjadi pada masa kehamilan.
Secara umum, dalam setiap fasenya, dr. Grace Valentine, Sp.OG, dari KlikDokter menyarankan agar suami harus selalu menemani kontrol ke dokter dan membantu dalam mengambil keputusan selama kehamilan. Lalu, suami bisa memberikan semangat, dukungan, termasuk menenangkan istri.
Komunikasi yang baik juga diperlukan, misalnya dengan menanyakan apa yang dibutuhkan, dirasakan, dan diinginkan istri. Suami juga harus menunjukkan kasih sayang dengan memberikan pelukan dan gandengan tangan.
Artikel lainnya: Bumil Jangan Bertengkar dengan Suami, Ini Efeknya pada Janin!
Dukungan suami pada istri di tiap trimester kehamilan
Secara spesifik, ada beberapa bentuk dukungan yang perlu dilakukan suami kepada istri dalam tiap trimester, antara lain:
1. Trimester pertama
Menurut dr. Dyan Mega Inderawati dari KlikDokter, wanita hamil pada trimester pertama biasanya sedang mengalami mual yang hebat, sehingga makan pun susah. Selain itu, badan juga menjadi lemas.
Untuk itu, Anda sebagai suami bisa melakukan ini:
- Menyiapkan camilan sehat dalam porsi kecil, ini bertujuan agar istri mendapat asupan makanan meski sedang mual.
- Bantu mengerjakan pekerjaan rumah.
- Membantu membuatkan susu. Ini karena biasanya ibu hamil mencium aroma susu malah mual.
- Ingatkan untuk minum vitamin.
2. Trimester kedua
Masih menurut dr. Dyan, pada trimester kedua, wanita hamil akan merasakan pegal di kaki dan pinggang. Selain itu, dalam fase ini, ibu hamil merasa sudah enak dalam hal bisa memakan apa saja.
Pada fase ini, dukung istri dengan melakukan ini:
- Memberikan pijatan ringan di bagian tubuh yang pegal.
- Menenangkan dan memberikan motivasi saat istri sedang merasa tidak bergairah.
- Mengingatkan istri untuk mengonsumsi makanan yang bergizi. Ini karena ibu hamil pada trimester kedua biasanya sudah nyaman dan cenderung bisa makan apa saja.
- Mengingatkan istri untuk makan tidak berlebihan agar berat badan tidak mangalami kenaikan berlebih.
- Ingatkan ia untuk minum susu hamil dan mengonsumsi suplemen kalsium.
Artikel Lainnya: Suami Rentan Selingkuh saat Istri Hamil, Apa Penyebabnya?
3. Trimester ketiga
Pada trimester 3 ini, menurut dr. Sepriani Timurtini Limbong dari KlikDokter, ibu hamil akan mengalami kaki menjadi bengkak karena hamil mulai besar. Ibu hamil juga menjadi tidak seimbang dalam berdiri atau berjalan.
Dalam fase ini, yang harus dilakukan suami adalah:
- Memberikan pijatan ringan di bagian kaki.
- Temani istri saat pergi ke mana pun karena ada risiko jatuh.
- Awasi tanda-tanda persalinan dini, seperti kram, kontraksi, pecah ketuban, atau keluar darah.
- Mulai menyiapkan tas dan perlengkapan untuk kebutuhan persalinan.
- Ingatkan jadwal kontrol.
- Temani istri senam hamil.
- Temani istri dalam konsultasi pemberian air susu ibu (ASI).
- Suami harus mulai berlatih menggendong, memandikan, dan memakaikan popok bayi.
Selain itu, suami juga dapat memberikan dukungan fisik berupa membantu pekerjaan rumah secara konsisten tanpa mengeluh, tidak hanya pada trimester pertama. Ini agar istri tidak menjadi stres melihat tumpukan piring atau lantai yang kotor.
Lalu, jika suami adalah seorang perokok, cobalah untuk tidak merokok di sekitar istri. Malah akan lebih bagus jika Anda menghentikan kebiasaan yang tidak sehat tersebut. Memijat punggung atau kaki istri juga dapat membantu mengurangi rasa pegal yang dirasakan selama kehamilan.
Nah, itu tadi beberapa dukungan yang bisa suami berikan untuk istri di tiap trimester kehamilan. Dukungan suami tentu sangat memberikan banyak manfaat dan membahagiakan ibu hamil, sehingga proses kehamilan sampai kelahiran pun tetap sehat dan berjalan dengan lancar.
Bila punya pertanyaan lain seputar topik ini, gunakan fitur Tanya Dokter di aplikasi KlikDokter untuk konsultasi dengan dokter.
[RN/ RVS]