KlikDokter.com - Gangguan tidur dapat terjadi selama kehamilan. Bahkan keluhan akan semakin bertambah seiring dengan pertambahan usia kehamilan. Ini bisa terjadi karena stres, perut yang kian membesar, dan lain-lain. Padahal, tidur sangatlah penting untuk ibu hamil. Berikut adalah penyebab gangguan tidur di setiap trimester kehamilan:
Trimester Pertama
Gangguan tidur pada trimester pertama biasa terjadi karena:
- Frekuensi buang air kecil yang sering.
- Gangguan psikis dan emosi yang berkaitan dengan kehamilan.
- Peningkatan waktu tidur di siang hari sehingga saat malam sulit untuk tidur.
Trimester Kedua
Pada trimester kedua, gangguan tidur pada ibu hamil mulai berkurang karena frekuensi berkemih pun sudah berkurang. Hal ini disebabkan janin mulai berkembang dan bergerak, sehingga mengurangi tekanan pada kandung kemih. Gangguan tidur lebih dipicu oleh emosi dan bentuk tubuh yang mulai membesar.
Trimester Ketiga
Frekuensi buang air kecil pada malam hari kembali meningkat pada trimester ketiga, karena perubahan posisi janin yang mulai menekan kandung kemih lagi. Selain itu, gangguan tidur pada trimester ketiga terjadi karena hal-hal berikut ini:
- Rasa tidak nyaman karena perut yang semakin membesar.
- Rasa panas pada bagian dada (heartburn).
- Rasa kram pada kaki.
Penanganan Gangguan Tidur Selama Kehamilan
Gangguan tidur yang terjadi berkali-kali tentu akan sangat menganggu Anda maupun pasangan, namun Anda tetap dapat mengatasinya dengan melakukan cara berikut:
- Gunakan bantal tambahan untuk menyokong perut dan punggung, yang dapat memudahkan ibu hamil untuk tidur.
- Konsumsi asupan makanan yang dapat membuat Anda lebih mudah tidur, seperti makanan tinggi karbohidrat, camilan tinggi protein, susu hangat, dan teh kamomil.
- Relaksasi dapat menenangkan pikiran sekaligus meregangkan otot. Cobalah yoga, pijat, dan mandi di air hangat atau pancuran air hangat.
- Olahraga rutin selama kehamilan dapat menjaga kesehatan fisik dan mental ibu hamil, serta membuat tidur menjadi lebih nyaman.
- Baca majalah atau mendengarkan musik sampai mengantuk.
Apabila gangguan tidur tidak juga membaik dengan cara-cara di atas, segeralah berkonsultasi dengan dokter agar dapat diketahui penyebab serta penanganannya yang tepat.