Kehamilan

Ragam Tanda Awal Kehamilan yang Jarang Orang Tahu

Birgitta Ajeng, 10 Feb 2020

Ditinjau Oleh Tim Medis Klikdokter

selain terlambat haid, ternyata banyak tanda awal kehamilan yang bisa dialami wanita. Sudah tahukah Anda apa saja tanda-tanda yang dimaksud?

Ragam Tanda Awal Kehamilan yang Jarang Orang Tahu

Terlambat haid adalah tanda wanita sedang mengandung. Namun, ini bukan satu-satunya tanda awal kehamilan.

Faktanya, pada awal masa kehamilan, hormon-hormon di dalam tubuh wanita mengalami banyak perubahan. Adanya kondisi tersebut memicu terjadinya beragam gejala.

Salah satu gejala yang dialami wanita akibat adanya gejolak hormon kehamilan ada ukuran payudara yang semakin besar.

Gejala tersebut tentu diikuti dengan keluhan-keluhan lain, yang menandakan bahwa seorang wanita benar-benar sedang hamil.

Tanda Awal Kehamilan yang Wajib Anda Tahu

Berikut ini adalah beberapa tanda awal kehamilan yang wajib Anda ketahui:

  1. Kesulitan Bernapas

Apakah Anda merasa sangat terengah-engah saat naik tangga? Jika ya, Anda mungkin sedang hamil.

Janin yang sedang tumbuh membutuhkan oksigen. Hal ini yang membuat napas Anda sedikit pendek.

Kondisi ini dapat berlanjut selama masa kehamilan, terutama saat janin tumbuh semakin besar dan mulai menekan paru-paru serta diafragma Anda.

Artikel Lainnya: Tips Atasi Serangan Asma Saat Hamil

  1. Payudara Terasa Nyeri

Perubahan ukuran dan bentuk payudara, serta warna puting merupakan tanda awal kehamilan.

Oleh karena itu, Anda yang sedang mengalami kehamilan tahap awal mungkin akan merasa nyeri payudara saat memakai bra pagi ini.

Untuk membantu mengurangi ketidaknyamanan tersebut, kenakanlah bra dengan ukuran lebih besar.

Hindari memakai bra berkawat, sebab dapat menekan payudara dan menyebabkan penyumbatan saluran susu.

  1. Mudah Lelah

Anda bahkan tidak bisa tuntas untuk membaca satu halaman buku sebelum tertidur tadi malam akibat merasa sangat lelah.

Jika tiba-tiba kelelahan, ini mungkin merupakan respons terhadap peningkatan hormon dalam tubuh.

Bagi banyak wanita hamil, kelelahan terus berlanjut sampai trimester akhir kehamilan.

  1. Mual

Kebanyakan wanita hamil mulai merasakan mual saat memasuki usia kehamilan enam minggu.

Tidak menutup kemungkinan, di rentang usia kehamilan tersebut Anda juga morning sickess, baik saat pagi, siang ataupun malam.

Kondisi ini kemungkinan besar akan mereda saat trimester kedua. Sementara itu, cobalah mengonsumsi makanan yang dapat meredakan mual, seperti biskuit atau jahe.

Artikel Lainnya: Mitos vs Fakta tentang Morning Sickness

  1. Sakit Punggung

Apakah punggung bagian bawah sedikit sakit? Sakit punggung yang muncul secara tiba-tiba merupakan tanda dari ligamen yang melonggar.

Kondisi ini bisa merupakan tanda awal kehamilan dan dapat terus berlanjut hingga persalinan.

Pasalnya, berat janin akan terus bertambah sehingga menyebabkan perubahan pada postur tubuh. Ini membuat pusat gravitasi tubuh bergeser, sehingga sakit punggung lebih mudah terjadi.

Artikel Lainnya: Cara Mengatasi Bad Mood Saat Hamil

Bila mengalami sebagian besar tanda kehamilan awal seperti yang telah disebutkan, Anda sebaiknya segera memastikannya dengan menggunakan test pack.

Jika ingin hasil yang lebih pasti, Anda juga sebaiknya mengajak pasangan untuk langsung berkonsultasi dengan dokter kandungan.

Apabila dinyatakan hamil setelah mengalami tanda kehamilan awal tersebut, Anda perlu mengubah gaya hidup menjadi lebih sehat demi mengoptimalkan tumbuh kembang janin.

[NB/ RVS]

Tanda Kehamilan
Janin
Hamil