Kesehatan Anak

Manfaat Cuci Tangan untuk Anak

dr. Reza Fahlevi, 26 Jan 2022

Ditinjau Oleh Tim Medis Klikdokter

Tangan bisa menjadi media masuknya kuman dan bakteri dari luar ke dalam tubuh. Karena itu, anak harus dilatih untuk selalu cuci tangan sejak usia dini.

Manfaat Cuci Tangan untuk Anak

Mencuci tangan bisa menjadi cara sederhana untuk mencegah infeksi. Karena itu, kebiasaan ini harus diterapkan oleh setiap orang, termasuk anak-anak.

Kebiasaan mencuci tangan ini tentu sangat berguna, mengingat anak-anak sering sembarangan memegang benda, termasuk benda yang kotor.

Umumnya anak usia 1 tahun ke atas sudah mulai mengerti perintah-perintah sederhana, sehingga sudah mulai dapat diperlihatkan cara mencuci tangan oleh orang tua atau pengasuh.

Seiring dengan pertambahan usianya, anak sudah dapat diajak untuk mempraktikkan cuci tangan bersama secara bertahap dan menyenangkan.

Anda dapat menggunakan lagu atau video agar proses belajar mencuci tangan menjadi lebih menyenangkan. Lalu, apa saja, sih, manfaat mencuci tangan bagi anak? Yuk, kita simak di bawah ini.

1 dari 6

1. Menjaga Kebersihan Tangan

Sudah pasti, manfaat utama mengajarkan anak mencuci tangan adalah untuk menjaga kebersihan tangan mereka

Anak gemar sekali memegang benda-benda kotor atau lingkungan kotor seperti tanah, pasir, dan lain-lain.

Jika tidak dibiasakan mencuci tangan, anak akan mudah mengelap tangan yang kotor tersebut ke pakaian, dinding, atau benda-benda di sekitarnya.

Itulah mengapa penting sekali mengajarkan anak untuk mencuci tangan.

Artikel Lainnya: 6 Langkah Cuci Tangan yang Benar Menurut WHO

2 dari 6

2. Memelihara Kesehatan Tubuh secara Keseluruhan

Pentingnya cuci tangan pada anak yaitu untuk menunjang kesehatan si Kecil secara keseluruhan. Dengan menjaga kebersihan tangan, maka kesehatan tubuh anak juga akan terjaga. Mengapa demikian?

Tangan merupakan bagian tubuh yang mengandung banyak sekali kuman, karena sering bersentuhan dengan benda-benda di sekitar.

Jika anak tidak mencuci tangan kemudian memegang makanan atau mengucek mata/hidung, maka infeksi mudah sekali terjadi sehingga memicu munculnya berbagai penyakit.

3 dari 6

3. Mencegah Penularan Penyakit

Rajin mencuci tangan juga dapat mencegah penularan penyakit ke orang lain, misalnya ke orang tua, kakek/nenek, saudara, serta teman-teman si Kecil.

Tentunya kebiasaan mencuci tangan ini tidak hanya dibebankan kepada anak, tapi juga seluruh anggota keluarga.

Oleh sebab itu, seluruh anggota keluarga sebaiknya menerapkan kebiasaan cuci tangan sebagai upaya pencegahan penyakit menular, terutama infeksi saluran cerna, pernapasan, dan kulit.

4 dari 6

4. Melatih Kedisiplinan dan Membiasakan Gaya Hidup Sehat

Manfaat cuci tangan bagi anak berikutnya adalah dapat melatih kedisiplinan.

Sebaiknya anak dianjurkan untuk mencuci tangan setelah bermain, sebelum dan sesudah makan, setelah BAB/BAK, atau jika tangannya terkena kotoran.

Kebiasaan baik ini juga dapat menjadi dasar bagi kebiasaan sehat lainnya, seperti mandi dan gosok gigi teratur.

Artikel Lainnya: Daftar Penyakit yang Bisa Dicegah dengan Cuci Tangan

5 dari 6

5. Melatih Kemampuan Motorik Halus Anak

Melatih kemampuan motorik halus menjadi salah satu manfaat cuci tangan bagi anak.

Kegiatan motorik halus melibatkan kemampuan otot-otot kecil yang ada pada tangan.

Gerakan mencuci tangan melatih anak untuk mempertemukan kedua tangan, menggunakan jari-jemari, telapak, punggung, dan pergelangan tangannya. Ini semua termasuk dalam kemampuan motorik halus.

6 dari 6

6. Melatih Anak untuk Belajar Sistematis

Mengajarkan cuci tangan pada anak nyatanya dapat menjadi ajang untuk melatih si Kecil belajar sistematis.

Mencuci tangan tentunya tidak sembarangan. Ada enam langkah sistematis mencuci tangan yang benar agar sebagian besar kuman pada tangan mati.

Nah, dengan mengajarkan enam langkah mencuci tangan ini secara bertahap, anak akan belajar melakukan sesuatu secara sistematis, beraturan, langkah demi langkah.

Itu dia enam manfaat mencuci tangan bagi anak. Agar memperoleh manfaatnya secara optimal, cuci tangan harus dilakukan dengan benar.

Gunakan air bersih dan sabun saat mencuci tangan. Sabun antiseptik dapat membantu menghilangkan kuman pada tangan dan menjaga kesehatan tubuh. Perhatikan area yang tersembunyi seperti sela-sela jari, kuku, dan ujung jari saat cuci tangan.

Dapatkan informasi menarik lain seputar gaya hidup sehat dan kesehatan anak dengan mengunduh aplikasi KlikDokter.

[WA]

Cuci tangan
Kesehatan Anak