Kesehatan Anak

6 Manfaat Suplemen Probiotik, Lindungi Anak Saat Cuaca Tak Menentu

Rena Widyawinata, 15 Nov 2023

Ditinjau Oleh Tim Medis Klikdokter

Bunda, manfaat pemberian suplemen probiotik ternyata tidak cuma untuk kesehatan pencernaan anak, lho. Ada apa lagi, ya?

6 Manfaat Suplemen Probiotik, Lindungi Anak Saat Cuaca Tak Menentu

Kalau berbicara soal suplemen probiotik, Ayah atau Bunda pasti langsung menghubungkannya dengan kesehatan pencernaan. Sebenarnya, apa itu probiotik? Probiotik adalah bakteri baik yang punya berbagai manfaat untuk tubuh.

Paling banyak, bakteri baik ada di saluran pencernaan, khususnya usus. Meski, ada pula di bagian tubuh lainnya, seperti kulit.

Mengingat jumlahnya yang paling banyak ada di pencernaan, inilah alasannya bakteri baik sering disebut bermanfaat untuk kesehatan pencernaan.

Padahal, bakteri baik di dalam usus ini juga berperan untuk meningkatkan sistem imun anak, bahkan tumbuh kembangnya.

Walau ada banyak makanan yang mengandung probiotik, dalam beberapa kasus, baik anak ataupun dewasa mungkin membutuhkan probiotik tambahan dari suplemen. Hal ini bertujuan agar si kecil bisa merasakan manfaat probiotik yang optimal.

Berikut ini adalah beberapa manfaat pemberian suplemen probiotik untuk anak.

1. Menjaga Daya Tahan Tubuh

Ayah dan Bunda mungkin akan sedikit mengernyit, apa hubungannya bakteri baik di usus dengan daya tahan tubuh?

Mengutip dari jurnal Nutrients, sekitar 70-80% sel imun berada di saluran cerna. Artinya, kesehatan pencernaan akan memengaruhi kesehatan anak secara umum.

Agar tetap sehat dan dapat berfungsi dengan baik, organ tubuh membutuhkan nutrisi yang cukup. Nah, sistem pencernaan adalah tempat tubuh memproses nutrisi agar kemudian dapat diserap dan digunakan untuk bekerja.

Jadi, kesehatan sistem pencernaan anak, khususnya pada 1.000 hari pertama kehidupannya tidak bisa disepelekan. Sebab, dari sinilah semua nutrisi akan digunakan untuk tumbuh kembang anak.

Selain itu, bakteri baik juga punya sifat antiinflamasi alias antiperadangan. Peradangan adalah salah satu reaksi sistem imun yang berlebihan. 

Asam lemak rantai pendek dari probiotik diketahui dapat menekan reaksi sistem imun ini.

2. Membantu Mengatasi dan Mencegah Sembelit pada Anak

Pusing rasanya ya, jika anak mengalami sembelit. Ini bisa membuat anak rewel lantaran merasa perutnya tidak nyaman.

Biasanya, penyebab sembelit pada anak adalah berubahnya pola makan, seperti dari ASI ke makanan padat atau saat sedang toilet training, karena sering menahan BAB.

Sebuah penelitian terbaru yang dimuat dalam jurnal Molecules menyebutkan manfaat probiotik untuk anak. Studi tersebut menyebutkan, probiotik bisa digunakan sebagai salah satu cara mengatasi sembelit yang cukup ampuh.

Menurut penelitian tersebut, senyawa probiotik bisa meningkatkan durasi makanan diproses di saluran cerna, meningkatkan fungsi dan gerak usus, jadi feses tidak terlalu lama tertahan di usus besar dan dapat segera dikeluarkan melalui usus halus.

Selain itu, American Journal of Clinical Nutrition menyebutkan, jenis probiotik yang diketahui paling efektif untuk mencegah dan mengatasi sembelit adalah yang mengandung Bifidobacterium.

Artikel Lainnya: Kiat Tepat Toilet Training untuk Anak

3. Membantu Mengatasi Diare

Bukan cuma sembelit, diare juga bisa bikin Ayah dan Bunda khawatir. Sebab, si kecil jadi rentan dehidrasi.

Untungnya, suplemen probiotik punya manfaat yang besar untuk mengatasi diare pada anak. 

Menurut jurnal ISRN Nutrition, infeksi rotavirus adalah penyebab diare akut yang paling umum terjadi pada bayi dan anak. Pemberian suplemen probiotik diketahui berguna memperpendek durasi diare akibat rotavirus, utamanya probiotik berjenis L. rhamnosus GG dan B. animalis BB12 

4. Membantu Menjaga Kesehatan Pencernaan

Manfaat probiotik secara umum adalah menjaga kesehatan pencernaan.

Sebenarnya, tubuh kita jadi tempat tinggal triliunan mikroorganisme. Namun, tidak semua mikroorganisme di dalam tubuh kita ini baik. Makanya, Bunda mungkin kenal juga dengan yang namanya bakteri jahat.

Probiotik punya manfaat untuk membantu menjaga keseimbangan bakteri jahat dan bakteri baik. Apabila jumlah bakteri jahat terlalu banyak, ada beberapa masalah pencernaan yang mungkin saja terjadi, salah satunya adalah infeksi H. pylori.

5. Mencegah Masalah Pencernaan Lainnya

Apabila si kecil rutin mengonsumsi probiotik, baik dari makanan atau suplemen sesuai arahan dokter, manfaat yang dirasakan adalah terhindar dari masalah pencernaan lainnya. Sebab, sistem cernanya dalam keadaan yang sehat.

Asupan probiotik yang cukup untuk si kecil dapat membantunya terhindar dari masalah pencernaan, seperti:

  • Perut kembung
  • Kolik
  • Sembelit
  • Diare
  • Sindrom iritasi usus besar

6. Membantu Mengurangi Keparahan Alergi dan Eksim pada Anak

Sebuah studi menunjukkan beberapa jenis probiotik punya manfaat untuk mengurangi keparahan eksim dan alergi pada anak dan bayi.

Penelitian ini dilakukan pada 241 pasang ibu dan bayi yang memiliki alergi. Mereka dibagi ke dalam tiga kelompok dan masing-masing diberikan probiotik jenis Lactobacillus rhamnosus dan Bifidobacterium longum, L. paracasei dan Bifidobacterium longum, serta plasebo.

Hasilnya, kelompok yang menerima probiotik punya risiko alergi dan eksim yang lebih rendah ketimbang mereka yang menerima plasebo.

Namun, karena skala penelitiannya kecil, masih diperlukan penelitian lebih lengkap untuk meneliti manfaatnya yang satu ini.

Artikel Lainnya: Cara Mudah Jaga Kesehatan Bakteri Saluran Pencernaan Anak

Melihat banyaknya manfaat probiotik, Bunda tentu perlu memastikan asupan untuk si kecil terpenuhi, baik dari makanan atau suplemen. Apalagi, saat ini cuaca sedang tidak menentu, sehingga membuat anak lebih rentan terserang penyakit.

Salah satu suplemen probiotik untuk anak yang bisa Bunda pilih untuk menjaga kesehatan pencernaannya adalah Liprolac Baby untuk anak usia 0-2 tahun, dan Liprolac Kids untuk anak berusia di atas 1 tahun.

Salah satu keunggulan Liprolac Baby dan Liprolac Kids adalah mengandung probiotik jenis Bifidobacterium. Jenis probiotik ini diketahui jadi salah satu yang efektif untuk membantu mengatasi masalah pencernaan pada anak. Tak cuma probiotik, suplemen probiotik anak ini juga mengandung prebiotik. Liprolac Baby mengandung single strain bakteri baik, sedangkan Liprolac Kids memiliki multi strain probiotik.

Selain itu, karena tidak harus disimpan di kulkas, Bunda bisa dengan mudah memberikannya pada anak kapan pun dan di mana pun. Apalagi, untuk Liprolac Kids yang punya kemasan sachet.

Baik Liprolac Baby atau Liprolac Kids, keduanya bisa dicampurkan ke dalam makanan atau minuman si kecil tanpa mengubah rasa. Meski memiliki rasa vanila, Bunda tidak perlu khawatir karena Liprolac Kids tidak mengandung laktosa sehingga aman diminum apabila si kecil punya alergi susu sapi.

Jika Bunda masih memiliki pertanyaan mengenai manfaat probiotik untuk anak atau dosis suplemen probiotik yang tepat untuk anak, jangan ragu untuk berdiskusi dengan dokter lewat fitur Tanya Dokter di aplikasi KlikDokter, solusi #JagaSehatmu dan anak.

(NM)

  • He Y, Zhu L, Chen J, Tang X, Pan M, Yuan W, Wang H. Efficacy of Probiotic Compounds in Relieving Constipation and Their Colonization in Gut Microbiota. Molecules. 2022 Jan 20;27(3):666. doi: 10.3390/molecules27030666. PMID: 35163930; PMCID: PMC8838973.
  • Healthline. Diakses pada 2023.  8 Health Benefits of Probiotics.
  • Fragkou PC, Karaviti D, Zemlin M, Skevaki C. Impact of Early Life Nutrition on Children's Immune System and Noncommunicable Diseases Through Its Effects on the Bacterial Microbiome, Virome and Mycobiome. Front Immunol. 2021 Mar 18;12:644269. doi: 10.3389/fimmu.2021.644269. PMID: 33815397; PMCID: PMC8012492.
  • Kechagia M, Basoulis D, Konstantopoulou S, Dimitriadi D, Gyftopoulou K, Skarmoutsou N, Fakiri EM. Health benefits of probiotics: a review. ISRN Nutr. 2013 Jan 2;2013:481651. doi: 10.5402/2013/481651. PMID: 24959545; PMCID: PMC4045285.
  • Health Harvard. Probiotics may ease constipation. Diakses pada 2023.  
  • Cleveland Clinic. Probiotics. Diakses pada 2023. 
  • Cleveland Clinic. Gut Microbiome. Diakses pada 2023. 
  • The Interplay between the Gut Microbiome and the Immune System in the Context of Infectious Diseases throughout Life and the Role of Nutrition in Optimizing Treatment Strategies. Diakses pada 2023. https://pubmed.ncbi.nlm.nih.gov/33803407/