Menurut hasil riset Kemenkes RI, terdapat 3,3 persen anak usia 5 sampai 7 tahun yang mengalami disabilitas. Kondisi tersebut merujuk pada setiap orang yang mengalami keterbatasan fisik, intelektual, dan mental dalam jangka waktu lama.
Orang dengan disabilitas juga sering disebut difabel. Dalam berbagai laporan, anak difabel disebut lebih rentan terhadap berbagai penyakit. Salah satunya adalah penyakit kulit.
Mengapa Anak Difabel Kerap Alami Penyakit Kulit?
Berdasarkan dr. Theresia Rina Yunita, anak-anak memang sering mengalami masalah kulit. Mengacu kepada studi Badan Kesehatan Dunia (WHO, prevalensi penyakit kulit pada anak berkisar 21 persen hingga 87 persen. Penyakit kulit umumnya terjadi pada anak usia sekolah.
Dalam riset yang dipublikasikan Pusat Nasional untuk Informasi Bioteknologi Amerika Serikat (NCBI), mayoritas anak dengan disabilitas di Mesir yang menjadi objek penelitian memiliki satu atau lebih penyakit kulit; baik menular maupun tidak.
Menurut dr. Theresia Rina, ada beberapa faktor yang membuat anak difabel lebih rentan mengalami penyakit kulit.
Artikel Lainnya: Anak Autisme Lebih Rentan Terkena Alergi?
“Anak dengan disabilitas atau anak difabel lebih rentan mengalami masalah kulit dikarenakan tingkat kepekaan diri yang rendah. Mereka pun umumnya memiliki tingkat pengetahuan terhadap cara menjaga kebersihan yang minim,” jelas dr. Theresia Rina.
Selain itu, masalah kulit yang dialami anak juga bisa berkaitan dengan disabilitas yang dialami.
“Misalnya, anak dengan difabel lebih berisiko mengalami malnutrisi yang tentunya mempengaruhi kesehatan tubuhnya secara menyeluruh, termasuk kesehatan kulit,” ucap dr. Theresia Rina.
Oleh karena itu, sangat penting untuk mengajarkan cara merawat dan menjaga kebersihan diri sejak dini pada anak yang mengalami disabilitas.
“Peran keluarga dan lingkungan sangatlah penting dalam mencegah penyakit kulit pada anak difabel. Perlu juga pemeriksaan kulit rutin pada anak dengan difabel agar bisa mendapat tata laksana lebih dini,” saran dr. Theresia Rina.
Artikel Lainnya: Kenali 6 Jenis Penyakit Kulit yang Sering Dialami Anak
Penyakit Kulit yang Rentan pada Anak Difabel
Menurut dr. Theresia Rina, penyakit kulit yang sering dialami anak difabel pada dasarnya cukup beragam. Beberapa penyakit tersebut, antara lain:
Infeksi
Mikroorganisme seperti jamur, bakteri, virus, dan parasit menjadi penyebab penyakit kulit pada anak difabel. Misalnya, bakteri Staphylococcus yang menyebabkan Impetigo bulosa.
Dermatitis
Dermatitis merupakan istilah untuk menggambarkan kondisi iritasi kulit. Gejalanya meliputi kulit gatal dan kering; atau ruam pada kulit yang bengkak dan memerah.
Dermatitis juga bisa menyebabkan kulit melepuh, mengeluarkan cairan, mengeras atau mengelupas.
Artikel Lainnya: 5 Cara Merawat Kulit Sensitif pada Anak
Jerawat
Jerawat merupakan masalah kulit yang terjadi akibat produksi minyak berlebih. Benjolan kecil di atas kulit yang muncul akibat kondisi ini terkadang juga berisi nanah.
Jerawat biasanya muncul di bagian tubuh dengan kelenjar minyak paling banyak, misalnya wajah, leher, dan punggung. Kurang menjaga kebersihan menjadi salah satu penyebab munculnya gangguan kulit ini.
Kulit Kering
Masalah ini ditandai dengan kulit tampak berkerut, bersisik, kusam, kasar, dan biasanya juga terasa gatal.
Pada kondisi yang cukup berat, kulit kering dapat disertai dengan kulit kemerahan dan terkelupas.
Kulit kering disebabkan oleh beberapa faktor, seperti berada di ruang dengan pendingin udara, paparan udara kering, penggunaan obat tertentu, alergi, genetik, dan lain sebagainya.
Faktor kebersihan dan lingkungan adalah penyebab utama penyakit kulit pada anak berkebutuhan khusus. Oleh karena itu, peran orang terdekat memang sangat diperlukan oleh anak disabilitas untuk menurunkan risiko penyakit tersebut.
Tak perlu ragu memanfaatkan layanan Tanya Dokter jika Anda merasa butuh bantuan dari dokter untuk mengatasi penyakit anak berkebutuhan khusus. Jangan lupa unduh aplikasi KlikDokter juga, agar tidak ketinggalan berita terbaru dari dunia kesehatan.
(NB/JKT)