Membentuk kebiasaan sikat gigi pada anak memang bukan hal yang mudah. Salah satu cara yang bisa dicoba untuk menumbuhkan kebiasaan sikat gigi secara rutin dan teratur adalah dengan memilih sikat gigi anak yang tepat.
Perlu diketahui bahwa menyikat gigi secara rutin dan teratur adalah langkah awal untuk menjaga kesehatan gigi dan mulut.
Dengan melakukan kebiasaan baik ini secara berkelanjutan, anak juga akan terhindar dari risiko penyakit mulut, seperti radang gusi, gigi berlubang, gigi sensitif, karies gigi, dan lainnya.
Selain itu faktor dukungan dari orangtua juga sangat diperlukan terutama ibu. Seorang ibu atau wali anak juga harus memiliki keinginan yang kuat dan konsisten dalam membentuk kebiasaan sikat gigi ini.
Karena pada usia yang batita, kadang-kadang anak menolak dan enggan untuk menyikat gigi.
Artikel Lainnya: Trik Agar Sikat Gigi Jadi Menyenangkan untuk Anak
Agar dalam proses membentuk kebiasaan menyikat gigi ini berjalan lebih lancar, simak beberapa tips dalam memilih sikat gigi untuk anak:
1. Pilih Sikat Gigi Anak dengan Bulu yang Lembut
Pilihlah sikat gigi anak dengan ujung bulu sikat yang lembut. Pastikan pula sikat gigi tersebut memiliki permukaan bulu yang rata sehingga tidak akan melukai gusi si Kecil yang masih sensitif.
Walaupun rata-rata semua sikat gigi anak mempunyai jenis bulu sikat gigi yang lembut, sesuaikan jenis sikat gigi tersebut dengan usia anak anda.
Selain itu bulu sikat gigi anak yang lebih rapat dapat membersihkan permukaan gigi lebih banyak dibanding yang agak renggang.
2. Pilih Sikat Gigi Anak dengan Kepala Sikat yang Kecil
Untuk anak usia 4–24 bulan, sebaiknya gunakan sikat gigi dengan kepala sikat yang kecil dan berujung membulat. Dengan sikat gigi ini, orangtua dapat dengan leluasa menggosok gigi anak.
Sikat gigi anak jenis ini juga biasanya memiliki lapisan karet yang terletak pada gagangnya sehingga tidak licin saat digunakan. Lebih aman dan nyaman untuk si Kecil!
3. Sikat Gigi Anak dengan Kepala Sikat Lebih Panjang dan Ramping
Jika sudah berusia 3 tahun atau lebih, sikat gigi yang bagus untuk anak adalah yang memiliki bulu serta kepala sikat yang lebih panjang dan ramping. Bentuk sikat gigi ini memungkinkannya untuk menjangkau daerah sela-sela gigi dengan lebih optimal.
Sikat gigi dengan ujung yang ramping juga tidak akan menyakit gusi anak ketika menggapai sela-sela gigi. Mengingat kontrol anak ketika menyikat gigi belum sebaik orang dewasa.
Artikel Lainnya: Waktu yang Tepat bagi Anak untuk Mulai Sikat Gigi
4. Sikat Gigi Kecil dengan Memiliki Pegangan yang Lebar
Desain sikat gigi anak dengan pegangan yang lebar membuat si Kecil lebih mudah menggenggam. Terutama untuk anak usia sekitar 2 tahun, karena pada masa itu ia sedang belajar menggenggam.
Sikat gigi jenis ini juga bermanfaat agar anak bisa menggunakannya dengan leluasa. Kegiatan menggosok gigi secara mandir pun akan lebih efektif. Jangan lupa ingatkan si Kecil untuk selalu menyikat giginya lagi setelah ia makan atau sebelum tidur.
5. Sikat Gigi Anak dengan Gagang yang Lebih Ramping
Sikat gigi anak dengan gagang yang lebih ramping sebaiknya digunakan jika si Kecil berada di rentang usia 5–8 tahun. Ini karena dianggap anak usia tersebut sudah mantap dalam memegang gagang sikat gigi.
Agar kebersihan gigi lebih optimal, pastikan sikat gigi tersebut juga memiliki bulu berbentuk seperti mangkuk dengan ujung yang mengecil.
6. Sikat Gigi Anak dengan Unsur Kartun Favorit
Sikat gigi anak yang memiliki unsur kartun favorit bisa memotivasi si Kecil untuk sikat gigi 2 kali sehari.
orangtua juga bisa memberikan motivasi bahwa dengan menggunakan sikat gigi tersebut, si Kecil ikut ‘beraksi’ membasmi kuman jahat yang ada di mulutnya.
Agar Anak lebih tertarik menyikat gigi, ajak ia memilih sendiri sikat gigi dengan karakter kartun favoritnya.
Lebih baik lagi apabila sikat gigi dengan karakter tersebut juga tersedia untuk orang dewasa. Jadi, si Kecil akan memiliki sikat gigi berpasangan dengan Anda.
Artikel Lainnya: Alasan Mengapa Anak Harus Menggosok Gigi di Malam Hari
7. Sikat Gigi Anak dengan Bunyi dan Lampu
Untuk menarik minat si Kecil, orangtua bisa menyediakan sikat gigi anak yang memiliki musik atau lampu berkelap-kelip ini adalah salah satu tips memilih sikat gigi anak yang paling sukses.
Sikat gigi anak jenis ini bisa membuat anak sedikit terhibur saat menggunakannya. Sehingga, ia tidak akan mudah bosan dan lebih bersemangat ketika waktunya sikat gigi.
Pastikan Anda tidak lupa untuk memilih jenis sikat gigi anak yang sesuai dengan usia si Kecil, agar kebersihan gigi dan mulutnya terjaga dengan optimal.
Anda dapat berkonsultasi langsung dengan dokter terkait kesehatan gigi anak lewat fitur LiveChat 24 jam di aplikasi KlikDokter.
(PUT/AYU)