Kulit

Bolehkah Menggunakan Skincare yang Sama untuk Pagi dan Malam Hari?

dr. Astrid Wulan Kusumoastuti, 24 Jan 2020

Ditinjau Oleh Tim Medis Klikdokter

Kebutuhan kulit bisa berubah-ubah sepanjang hari. Kalau begini, penggunaan skincare yang sama untuk pagi dan malam hari apa boleh?

Bolehkah Menggunakan Skincare yang Sama untuk Pagi dan Malam Hari?

Untuk mendapatkan kulit yang sehat, penggunaan skincare atau produk perawatan kulit punya peranan penting, di samping menjaga gaya hidup sehat. Namun begitu, dalam memilih produk skincare sendiri, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan.

Paling utama yang harus diperhatikan tentu memilih jenis produk yang sesuai dengan jenis dan kebutuhan kulit. Namun ternyata, kebutuhan kulit sendiri dapat berubah-ubah sepanjang hari.

Jika begini, bolehkah menggunakan skincare yang sama untuk perawatan kulit pada pagi dan malam hari?

Artikel Lainnya: Urutan Skincare Pagi

Mengetahui Kebutuhan Kulit

Sebagai organ terbesar, kondisi kulit sepanjang hari dapat berubah-ubah sesuai dengan kondisi internal tubuh. Kulit juga langsung berkontak dengan dunia luar, sehingga perubahan lingkungan akan sangat berdampak padanya.

Hal ini tentu memengaruhi kebutuhan kulit yang akan diakomodasi oleh produk skincare yang Anda gunakan. Perbedaan dan perubahan lokasi, waktu, cuaca, iklim, dan lain-lain tentu akan sangat memengaruhi kondisi dan kebutuhan kulit.

Sebagai contoh, pada pagi hari, kulit akan membutuhkan proteksi dari sinar UV, kotoran, dan polusi yang akan dihadapi sepanjang hari. Sementara di malam hari, saatnya untuk menutrisi kulit pada fase istirahatnya agar semua kandungan produk dapat diserap dengan optimal.

Belum lagi, beberapa kandungan agen aktif memiliki waktu bekerja terbaiknya masing-masing. Misalnya bahan aktif yang digunakan untuk memerangi jerawat biasanya akan dianjurkan untuk digunakan di malam hari.

Bahan ini dapat bereaksi atau akan memberi dampak negatif pada kulit jika terpapar pada sinar UV di siang hari.

Artikel lainnya: Ladies, Ini Cara Penggunaan Skincare yang Benar

Satu Produk untuk Semua?

Secara umum dapat dikatakan, memakai satu jenis produk skincare untuk pagi dan malam hari sebenarnya bisa dan boleh saja dilakukan. Namun, beberapa catatan harus diperhatikan.

Misalnya, produk tersebut tidak mengandung bahan aktif yang memang anjuran pakainya tidak lebih dari satu kali dalam sehari. Misalnya, butiran scrub atau asam yang berfungsi untuk memicu pengelupasan kulit.

Contoh lain, produk tersebut tidak mengandung SPF (sun protection factor) yang umumnya ditujukan untuk pemakaian pagi dan siang hari. Tabir surya yang menumpuk terlalu lama di permukaan kulit dapat menyebabkan pori-pori menjadi tersumbat. Masalah kulit baru pun berpotensi muncul.

Jika skincare yang digunakan pada pagi dan malam hari adalah produk seperti pelembap atau sabun pembersih muka, umumnya tidak ada masalah. Lagi-lagi dengan catatan, tidak ada bahan aktif yang terkandung yang memang memiliki anjuran pemakaian khusus. 

Pasalnya, beberapa pelembap dapat mengandung beberapa jenis asam untuk membantu mencerahkan kulit. Jadi, pastikan betul kandungan dalam produk perawatan kulit Anda.

Artikel lainnya: Sperma untuk Kecantikan Kulit Wajah, Mitos atau Fakta?

Temukan Langkah Skincare Terbaik

Agar produk skincare yang Anda gunakan dapat memberi hasil yang optimal, penting untuk menyusun rutinitas penggunaan skincare yang sesuai dengan jenis, kebutuhan kulit, dan tentunya fungsi dari produk itu sendiri.

Oleh karena itu, membangun rutinitas skincare yang tepat tentu akan memberi manfaat yang lebih optimal untuk kulit.

Mulailah dengan mengenali jenis kulit dan kebutuhannya. Ini adalah dua hal yang bisa sangat berbeda. Misalnya, jenis kulit berminyak pun dapat mengalami kondisi dehidrasi sehingga membutuhkan nutrisi lebih untuk menjaga kulit tetap lembap.

Berangkat dari sini, Anda dapat secara perlahan mulai memilih dan memilah produk mana yang cocok untuk Anda.

Artikel Lainnya: Urutan Skincare Malam

Sesuaikan juga pilihan dengan aktivitas Anda. Misalnya, jika menggunakan transportasi umum atau kendaraan roda dua untuk beraktivitas, Anda butuh tabir surya dengan SPF tinggi untuk mengimbangi paparan sinar UV.

Lalu, jika Anda tidur di malam hari dengan menggunakan pendingin udara, maka risiko kulit kering sepanjang malam tentu lebih besar. Anda pun membutuhkan pelembap yang lebih poten untuk menangkal kulit kering akibat udara tersebut.

Penggunaan skincare yang sama di pagi dan malam hari sah-sah saja. Namun, ada baiknya untuk tetap mengikuti anjuran pemakaian setiap produk untuk mendapatkan hasil terbaik. Jangan mengharapkan hasil yang instan karena pada dasarnya perawatan kulit bersifat jangka panjang.

Intip informasi kesehatan kulit lainnya dan konsultasi dokter kulit online di aplikasi KlikDokter

[HNS/RPA] 

kulit
Skincare