Kulit

Pilihan Sabun yang Aman untuk Penderita Eksim

dr. Adeline Jaclyn, 03 Jul 2019

Ditinjau Oleh Tim Medis Klikdokter

Penderita eksim butuh perhatian khusus dalam memilih sabun yang digunakan. Memangnya, sabun seperti apa yang aman mereka gunakan?

Pilihan Sabun yang Aman untuk Penderita Eksim

Eksim atau eksem merupakan penyakit kulit yang umumnya diderita seseorang dengan bakat alergi. Maka dari itu, perawatan khusus pun diperlukan untuk menghindari terjadinya kekambuhan, termasuk dalam pemilihan sabun yang digunakan sehari-hari. Lalu, sabun seperti apa yang aman untuk penderita eksim?

Eksim, atau dalam dunia medis dikenal sebagai dermatitis atopik, adalah suatu kondisi kulit di mana terjadi reaksi alergi yang menyebabkan kulit kemerahan, gatal, dan bersisik. Pencetusnya dapat meliputi alergen, terlalu panas atau berkeringat, stres emosional, makanan, kontak dengan hewan peliharaan, dan sabun yang tidak tepat.

Hal itulah yang membuat seorang penderita eksim harus berpikir dua kali dalam pemilihan produk yang akan berkontak dengan kulitnya. Sebab, produk tersebut akan sangat berpengaruh terhadap kondisi kulitnya ke depan.

Penggunaan produk seperti sabun cuci tangan, sabun cuci muka, dan sabun mandi yang salah dapat menyebabkan gejala eksim yang berat. Oleh sebab itu, orang yang menderita eksim memiliki kesulitan dalam melindungi kulitnya dari paparan lingkungan.

Tips memilih sabun untuk penderita eksim

Memilih sabun yang dapat membersihkan kulit tanpa menyebabkan iritasi adalah hal wajib bagi para penderita eksim. Sebelum memilih sabun, penderita eksim pun perlu memperhatikan beberapa kondisi berikut:

- Perubahan kulit

Efektivitas produk dapat berubah bergantung pada perubahan kondisi kulit.

- Pergantian produk

Tidak jarang, pabrik dari produk tertentu menganti formulasi produknya secara berkala.

- Rekomendasi

Sabun yang baik untuk seseorang belum tentu baik untuk yang lain.

Setelah itu, untuk mendapat pilihan sabun yang aman dan terbaik untuk penderita eksim, yang perlu diperhatikan dalam pemilihannya adalah:

- Alergen

Pastikan penderita eksim tidak memiliki alergi terhadap kandungan-kandungan produk sabun tersebut.

- Tingkat keasaman (pH)

Carilah produk sabun dengan pH seimbang. Hindari sabun yang alkali secara umum karena dapat menganggu fungsi keseimbangan kulit dengan meningkatkan pH kulit.

- Pembersih dan detergen yang keras

Cari produk pembersih yang ringan dan lembut, sehingga tidak merusak faktor pelembab kulit alami.

- Deodoran

Hindari sabun deodoran karena biasanya ditambahkan pewangi yang dapat mengiritasi kulit sensitif.

- Surfaktan

Bahan pembersih utama dalam sabun biasanya adalah surfaktan. Namun, kandungan ini dapat menyebabkan degradasi kulit, sehingga harus dihindari penderita eksim.

- Wewangian

Carilah sabun yang bebas pewangi atau aroma karena wewangian dapat menjadi alergen.

- Pewarna

Carilah sabun yang bebas pewarna karena pewarna juga dapat menjadi alergen.

- Rekomendasi

Pilihlah produk rekomendasi dari organisasi tertentu yang terpercaya dalam mengevaluasi produk untuk perawatan kulit penderita eksim atau kulit sensitif.

Ketika Anda telah memilih produk tertentu, ada baiknya lakukan uji coba terlebih dahulu sebelum menggunakannya. Ambil sebagian kecil produk dan aplikasikan pada pergelangan tangan atau siku Anda. Tinggalkan area tersebut tanpa dicuci dalam beberapa hari.

Perhatikan, apakah muncul kemerahan, gatal, bersisik, nyeri atau reaksi alergi lainnya? Bila muncul, hindari penggunaan produk tersebut dan lakukan uji coba terhadap produk lainnya.

Memilih sabun yang aman untuk penderita eksim memang butuh perhatian khusus dan uji coba sendiri. Sebab, perlu diingat, apa yang baik bagi seseorang belum tentu baik bagi yang lain. Bila dirasa perlu, berkonsultasilah dengan dokter spesialis kulit dan kelamin untuk mendapatkan penanganan yang tepat.

[MS/ RVS]

Eksim
kulit
sabun
Alergi Kulit
penderita eksim
dermatitis atopic
allergen
Alergi