Pernapasan

Mengenal Bagian Paru-Paru dan Fungsinya dalam Menunjang Kehidupan

Tri Yuniwati Lestari, 08 Jun 2021

Ditinjau Oleh Tim Medis Klikdokter

Fungsi paru-paru manusia sangatlah kompleks. Yuk, kenali fungsi organ vital ini dalam menunjang kehidupan agar Anda lebih peduli untuk menjaga kesehatannya.

Mengenal Bagian Paru-Paru dan Fungsinya dalam Menunjang Kehidupan

Paru-paru adalah pusat dari sistem pernapasan manusia. Saat Anda menarik napas, organ ini menarik oksigen untuk diedarkan ke setiap sel tubuh. 

Ketika membuang napas, paru-paru mengeluarkan karbon dioksida yang merupakan ‘produk limbah’ dari dalam tubuh.

Apakah fungsi paru-paru manusia hanya sebatas itu? Tentu saja tidak. Organ ini memiliki fungsi yang sangat penting. 

Bahkan, tanpa organ paru yang sehat, , seseorang tidak dapat menjalani hidup sebagaimana mestinya,

1 dari 2

Mengenal Bagian Paru-Paru dan Fungsinya

Dijelaskan oleh dr. Dyah Novita Anggraini, paru-paru manusia terbagi menjadi beberapa bagian. Setiap bagian tersebut memiliki fungsi yang berbeda-beda. 

Artikel Lainnya: Wajib Tahu, Ini Beda Pneumonia, TBC, dan Bronkitis

Berikut ini bagian paru-paru dan fungsinya dalam menunjang kehidupan Anda:

  1. Bronkus

Paru-paru adalah sepasang organ berisi udara yang terletak di kedua sisi dada manusia. Struktur organ ini dimulai di bagian bawah trakea (tenggorokan), tabung yang membawa udara masuk dan keluar dari paru-paru. 

Setiap paru-paru memiliki tabung bronkus, yang menghubungkan ke trakea. Saluran udara trakea dan bronkus membentuk huruf "Y" terbalik di dada Anda. 

Bronkus berfungsi untuk memastikan udara masuk dengan baik dari trakea ke alveolus. 

  1. Bronkiolus

Bronkiolus adalah cabang yang lebih kecil dari bronkus. Seperti cabang-cabang pohon, bagian ini membentang di setiap bagian paru-paru Anda. Setiap manusia memiliki hampir 30.000 bronkiolus di setiap paru-paru.

Dijelaskan oleh dr. Dyah Novita, bronkiolus berfungsi sebagai penyalur udara dari bronkus ke alveoli.

  1. Alveoli dan Alveolus

Melansir dari healthline, terdapat sekitar 600 juta alveoli di dalam paru-paru manusia. 

Bentuknya yang seperti gelembung kecil membuat bagian ini sering disebut sebagai kantung udara untuk menampung oksigen dari luar.

“Paru-paru tugasnya menukar oksigen dari udara di luar dengan karbondioksida dari dalam darah. Alveoli fungsinya sebagai tempat pertukaran oksigen dan karbondioksida tersebut,” ucap dr. Dyah Novita.

  1. Pleura

Dilansir dari WebMd, paru-paru ditutupi oleh lapisan jaringan tipis yang disebut pleura. Bagian ini sebagai ‘pelumas’ yang mempermudah Anda untuk bernapas. 

“Pleura berfungsi mengeluarkan cairan serous, yang berfungsi sebagai pelumas rongga paru-paru agar tidak menyebabkan iritasi saat bernapas,” tutur dr. Dyah Novita.

Artikel Lainnya: Tanda-Tanda Awal Kanker Paru yang Perlu Anda Waspadai

Selain yang telah disebutkan, ada pula organ bernama diafragma. Organ ini tidak berada di dalam struktur paru. 

Namun, diafragma memiliki peran penting dalam membantu fungsi paru-paru dalam mengatur pernapasan.

Saat Anda bernapas, diafragma akan berkontraksi dan mulai bergerak ke bawah. Hal ini memungkinkan lebih banyak ruang di rongga dada sehingga meningkatkan kapasitas paru-paru untuk berkembang.

Ketika Anda menghembuskan napas, diafragma akan berelaksasi dan kembali ke posisi semula. Hal ini membuat volume paru-paru berkurang karena telah melepaskan karbon dioksida.

2 dari 2

Fungsi Paru-Paru Lainnya

Tidak hanya terbatas dalam mengatur pernapasan, paru-paru juga memiliki fungsi penting lainnya. Berikut beberapa fungsi paru-paru yang mungkin belum Anda ketahui sebelumnya:

  • Paru-paru membantu tubuh dalam menjaga keseimbangan kadar asam (pH) dengan mengeluarkan karbon dioksida. 

Apabila paru-paru mendeteksi peningkatan keasaman tubuh, organ ini akan meningkatkan laju ventilasi guna mengeluarkan lebih banyak gas yang tidak diperlukan.

  • Paru-paru menyaring gumpalan darah kecil. Organ ini juga dapat menghilangkan gelembung udara kecil yang dikenal sebagai emboli udara apabila diperlukan.

Artikel Lainnya: Sering Naik Motor Malam Picu Paru-Paru Basah, Mitos atau Fakta?

  • Paru-paru melindungi jantung Anda. Organ ini dapat bertindak sebagai peredam kejut bagi jantung ketika tubuh terkena benturan.
  • Paru-paru dapat melindungi organ lain dari infeksi. Hal ini berkat membran tertentu di paru-paru yang mengeluarkan imunoglobulin A.
  • Paru-paru dapat memproduksi lendir yang menjebak partikel debu dan bakteri.
  • Paru-paru dapat memvariasikan berapa banyak darah yang dikandungnya setiap saat. Fungsi ini dapat berguna, misalnya saat berolahraga. 
  • Paru-paru juga membantu manusia dalam memproduksi suara. Pasalnya, tanpa aliran udara yang cukup, manusia akan kehilangan suaranya.

Kini, Anda telah mengetahui fungsi paru-paru yang penting untuk menunjang kehidupan, bukan? 

Mulailah untuk menjaga fungsi organ tersebut dengan menerapkan gaya hidup sehat, menjauhi rokok dan asapnya, serta menggunakan masker saat beraktivitas di tempat berpolusi.

Apabila Anda mengalami gangguan kesehatan yang berhubungan dengan paru-paru, tak perlu ragu untuk segera berkonsultasi kepada dokter melalui LiveChat 24 jam atau di aplikasi Klikdokter.

(NB/AYU)

Paru-paru