Saraf

Deteksi Dini Penyakit Neuropati Antisipasi Risiko Kelumpuhan

Dony Aprian, 18 Apr 2017

Ditinjau Oleh Tim Medis Klikdokter

Mendeteksi sejak dini penyakit neuropati dapat menyelamatkan Anda dari kelumpuhan!

Deteksi Dini Penyakit Neuropati Antisipasi Risiko Kelumpuhan

Neuropati merupakan penyakit yang memengaruhi fungsi saraf. Gangguan sensasi, gerak, dan fungsi organ.dapat terjadi pada orang yang menderita neuropati. Lambat laun, kelumpuhan bisa jadi tidak terelakkan.

Penderita neuropati kerap merasakan beberapa gejala seperti keram, kebas, kesemutan hingga baal (tidak merasakan apa-apa) pada beberapa bagian tubuh, khususnya tangan dan kaki.

Menurut konsultan Neurologis, Prof. Dr. dr, Moh Hasan Machfoed, Sp.S(K), M.S, penyebab dari penyakit tersebut sangat erat terkait dengan gaya hidup sehari-hari.

"Lama-lama bisa terjadi kelumpuhan. Penyebabnya macam-macam, bisa karena komplikasi penyakit terutama diabetes, gaya hidup sehari-hari dalam bentuk aktivitas berulang, keracunan, atau terperangkap sarafnya," ujarnya kepada wartawan di Jakarta beberapa waktu yang lalu.

Oleh sebab itu, deteksi dini dianggap penting dilakukan supaya masyarakat sadar untuk melawan penyakit ini. Penderita neuropati sendiri kebanyakan dialami usia muda.

Neuropati sendiri dapat dicegah dengan memperbaiki gaya hidup, olahraga teratur, dan istirahat yang cukup. Olah raga teratur membantu saraf bekerja dengan optimal dan istirahat yang memadai membantu proses regenerasi sel saraf berlangsung dengan baik sehingga mampu mengurangi risiko kelumpuhan.

(DA/MFW)

Neuropati
Kelumpuhan