Diet dan Nutrisi

Daftar Makanan Terbaik untuk Dikonsumsi Setelah Lari

dr. Dyah Novita Anggraini, 23 Okt 2019

Ditinjau Oleh Tim Medis Klikdokter

Usai olahraga lari, tentunya tubuh kehilangan tenaga dan memerlukan asupan bergizi. Berikut daftar makanan yang disarankan setelah lari.

Daftar Makanan Terbaik untuk Dikonsumsi Setelah Lari

Mengawali hari dengan olahraga lari sangat baik. Akan tetapi, setelah lari, Anda harus segera mengisi tubuh dengan makanan bergizi agar tubuh kembali berenergi untuk melanjutkan aktivitas.

Lari, olahraga yang murah dan mudah

Lari merupakan salah satu jenis olahraga yang digemari karena mudah dilakukan dan tidak memerlukan biaya yang banyak. Peralatan yang digunakan pun relatif minim. Anda hanya membutuhkan sepatu lari dan pakaian yang nyaman saat berlari.

Selain dapat menurunkan berat badan, olahraga lari juga memiliki banyak manfaat lain untuk kesehatan tubuh. Misalnya, membantu memperlancar aliran darah dan mengurangi risiko penyakit jantung koroner.

Lari juga dapat mencegah datangnya osteoporosis. Pasalnya, lari dapat merangsang pembentukan sel-sel tulang baru. Berlari juga termasuk ke dalam latihan anaerobik, sehingga efektif dalam membangun otot dengan cara yang sama seperti latihan beban.

Konsumsi ini usai lari

Setelah olahraga lari dilakukan, Anda perlu kembali mengisi energi dengan asupan makanan yang sehat dan sesuai. Berikut beberapa makanan yang baik Anda konsumsi setelah olahraga lari:

  • Yoghurt Yunani

Otot-otot di dalam tubuh akan berdampak setelah olahraga lari. Nah, asupan makanan yang mengandung protein dapat membantu memulihkan kondisi otot pasca lari.

Anda dapat mengonsumsi Greek yoghurt atau yoghurt Yunani setelah olahraga lari. Anda bisa menambahkan beberapa buah potong, seperti berry atau pisang.

  • Tofu

Tofu tinggi kandungan protein dan mengandung semua asam amino esensial yang dibutuhkan tubuh. Makanan yang berasal dari kedelai ini juga menyediakan berbagai vitamin dan mineral penting.

Tofu diketahui mengandung serat, lemak, mangan, kalsium, selenium, fosfor, dan tembaga. Nutrisi-nutrisi ini merupakan asupan yang sangat baik setelah olahraga lari.

  • Salmon

Salmon merupakan makanan yang kaya akan kandungan omega-3 dan protein yang berfungsi untuk memulihkan kesehatan tubuh setelah olahraga lari. Ditambah adanya kandungan vitamin D, ikan berlemak ini sangat baik untuk meningkatkan kekuatan tulang.

  • Buah bit

Bit adalah buah rendah kalori, tapi tinggi vitamin dan mineral yang Anda butuhkan. Umbi berwarna ungu terang ini antara lain mengandung protein, serat, vitamin C, folat, vitamin B6, magnesium, kalium, dan fosfor.

Buah ini juga rendah kandungan lemak sehingga baik untuk Anda yang sedang berdiet. Kombinasi nutrisi ini tentu sangat cocok bagi Anda yang sedang ingin menurunkan berat badan.

  • Buah semangka

Meski rendah kandungan serat (hanya 0,4 gr per 100 gram), semangka adalah sumber vitamin C yang baik.

Selain itu, semangka juga kaya akan kandungan beberapa vitamin dan mineral yang baik untuk tubuh. Sebut saja potasium, tembaga, vitamin B5, dan vitamin A.

Semangka juga kaya kalori dan citrulline yang dapat membantu mengurangi kelelahan setelah olahraga.

  • Oatmeal

Oatmeal mengandung karbohidrat kualitas tinggi yang sangat baik dikonsumsi setelah lari. Makanan dari gandum ini juga memiliki serat larut yang dapat membantu mengurangi kadar kolesterol LDL yang buruk bagi tubuh.

Serat larut juga berfungsi memperlambat pencernaan dan membuat perut terasa kenyang lebih lama. 

Oat sendiri menjadi sumber vitamin dan mineral seperti vitamin E, selenium, tembaga, besi dan magnesium. Anda dapat menyajikannya bersama dengan potongan buah beri atau pisang.

  • Buah pisang

Pisang kaya akan kandungan kalium dan karbohidrat. Keduanya dapat membantu mencegah kaki kram setelah olahraga lari.

Satu buah pisang terdiri dari 110 kalori, 30 gram karbohidrat, dan 1 gram protein. Satu hal lagi, pisang bebas lemak dan kolesterol, yang tentu baik untuk kesuksesan diet Anda.

  • Brokoli

Brokoli dapat disantap mentah atau matang. Brokoli mentah mengandung 90 persen air, 7 persen karbohidrat, 3 persen protein, dan tanpa kandungan lemak.

Vitamin dan mineral yang bisa didapatkan dari brokoli antara lain vitamin K, kalsium, magnesium, zink, dan fosfor.

Sayuran hijau ini juga mengandung kalori yang sangat rendah. Kombinasi tersebut membuat brokoli baik untuk program penurunan berat badan dan menjaga kesehatan tulang.

Agar hasilnya semakin maksimal, kombinasikan olahraga Anda dengan aneka makanan setelah lari di atas. Selain itu, pastikan juga tubuh Anda mendapatkan air putih yang cukup setelah olahraga. Lakukan juga olahraga secara rutin setiap hari agar kesehatan tetap terjaga.

[HNS/ RH]

Olahraga Lari
lari
makanan
Olahraga
Manfaat lari