Diet dan Nutrisi

Makanan Enak yang Mengandung Probiotik Tinggi

dr. Nitish Basant Adnani BMedSc MSc, 11 Jan 2022

Ditinjau Oleh Tim Medis Klikdokter

Probiotik merupakan mikroorganisme baik yang mendatangkan berbagai manfaat untuk kesehatan. Dapatkan probiotik dari deretan makanan berikut.

Makanan Enak yang Mengandung Probiotik Tinggi

Berbeda dengan bakteri penyebab penyakit, probiotik adalah ragi dan bakteri hidup yang sangat bermanfaat bagi tubuh.

Jika diberikan dalam jumlah yang tepat, probiotik dapat memberikan manfaat bagi tubuh, terutama pada sistem organ pencernaan.

Untuk memperoleh asupan probiotik ini tidaklah sulit. Anda dapat mengonsumsi berbagai makanan yang mengandung probiotik berikut ini:

1. Keju Cottage

Keju termasuk makanan yang mengandung probiotik. Sayangnya, tidak semua keju mengandung probiotik. Keju cottage-lah yang sebaiknya Anda pilih.

Selain mengandung probiotik, keju jenis ini juga mengandung kalsium, vitamin B12, fosfor, dan selenium yang baik untuk pertumbuhan tulang.

2. Tempe

Tempe yang gemar dikonsumsi masyarakat Indonesia ternyata mengandung probiotik, lho

Selain itu, produk fermentasi dari kedelai ini juga kaya akan protein dan vitamin B12.

Artikel Lainnya: Mitos tentang Probiotik yang Tak Perlu Anda Percaya

1 dari 3

3. Yoghurt

Carilah yoghurt dengan label kultur aktif atau hidup karena tidak semua yoghurt mengandung probiotik. 

Probiotik Lactobacillus acidophilus dan Lactobacillus casei di dalam yoghurt dapat membantu meningkatkan bakteri baik dalam usus.

4. Kimchi

Kimchi adalah salah satu contoh makanan dengan kandungan probiotik. Bakteri asam laktat yang terkandung dalam kimchi (Campinolactobacillus kimchii) memiliki manfaat positif untuk pencernaan.

Bakteri tersebut yang membentuk fermentasi sayuran kubis dan bawang putih alias kimchi.

Selain mengandung probiotik, hidangan khas Korea ini juga mengandung vitamin K, vitamin B2, dan zat besi.

5. Sup Miso

Sup miso diolah dengan fermentasi kacang kedelai dengan garam dan jamur yang disebut koji. Oleh sebab itu, sup khas dari Jepang ini mengandung probiotik. 

Tak hanya kaya akan probiotik, miso juga kaya akan protein, serat, vitamin K, zat besi, kalsium, mangan, dan tembaga.

6. Keju Mozzarella

Keju mozzarella yang sering digunakan pada pizza mengandung Lactobacillus fermentum dan Lactobacillus casei

Probiotik tersebut mampu meningkatkan daya tahan tubuh serta mengurangi peradangan.

Artikel Lainnya: Manfaat Probiotik Berdasarkan Jenis dan Waktu Konsumsi

2 dari 3

7. Sauerkraut atau Asinan Kubis

Contoh makanan lainnya yang mengandung probiotik adalah asinan kubis atau sauerkraut.  

Potongan halus kubis yang difermentasi menggunakan bakteri asam laktat ini sering kali digunakan di hidangan beberapa negara Eropa. Misalnya, di atas sosis atau sebagai makanan pendamping.

Sauerkraut juga kaya akan serat, vitamin B, vitamin C, vitamin K, sodium, zat besi, dan mangan.

8. Kefir

Kefir merupakan minuman susu probiotik yang melalui proses fermentasi. Bila dibandingkan dengan yoghurt, kefir adalah sumber probiotik yang lebih baik. 

Alasannya, asupan ini mengandung berbagai jenis bakteri dan ragi yang baik. Dengan begitu, Kefir bisa dikategorikan sebagai sumber probiotik yang variatif. 

9. Kombucha

Bahan dasar kombucha adalah teh hijau atau hitam yang difermentasi oleh bakteri dan ragi. 

Meski khasiatnya masih perlu diteliti lebih lanjut, kombucha dapat membawa manfaat bagi kesehatan karena kandungan probiotiknya.

10. Acar Mentimun

Acar mentimun atau pickles terbuat dari mentimun yang telah difermentasi dalam larutan air dan garam selama beberapa waktu. Bakteri asam laktak yang memicu rasa asam pun muncul.

Tak hanya mengandung probiotik, acar mentimun juga merupakan sumber vitamin K yang baik.

Artikel Lainnya: Konsumsi Probiotik Bisa Cegah Kanker Usus, Benarkah?

3 dari 3

11. Natto

Seperti tempe dan miso, natto adalah produk kedelai fermentasi yang dijumpai di dapur orang Jepang. Sering kali, natto dicampur dengan beras dan dikonsumsi saat sarapan. 

Natto juga kaya akan protein dan vitamin K2 yang mendukung kesehatan tulang dan jantung serta pembuluh darah.

12. Cuka Apel

Cuka sari apel diketahui bagus untuk kesehatan usus. Selain dapat membantu mengurangi acid reflux, cuka ini juga mengandung probiotik.

13. Roti Adonan Asam

Makanan yang mengandung probiotik berikutnya adalah roti adonan asam. Roti ini dibuat dengan probiotik yang mengandung bakteri dari genus Lactobacillus yang baik untuk pencernaan.

14. Acar Zaitun

Zaitun yang diawetkan dengan air garam termasuk contoh makanan dengan probiotik yang sangat baik.

15. Buttermilk Tradisional

Buttermilk adalah minuman fermentasi yang dibuat dari cairan yang tersisa setelah mengocok mentega. Perlu diingat, tidak semua buttermilk yang ditemukan di supermarket mengandung probiotik.

Itulah berbagai makanan dan minuman yang mengandung probiotik. Jika Anda memiliki alergi terkait makanan tersebut, Anda dapat mengonsumsi suplemen probiotik sebagai gantinya.

Ingin konsultasi lebih lanjut mengenai topik ini? Anda bisa bertanya kepada dokter melalui fitur Live Chat di aplikasi Klikdokter.

[WA]

probiotik
Nutrisi