Kehamilan

Anda Hamil Muda seperti Meghan Markle, Waspada 6 Kondisi Ini

Ayu Maharani, 16 Okt 2018

Ditinjau Oleh Tim Medis Klikdokter

Coba Anda ingat-ingat, kapan terakhir Anda haid, jangan-jangan Anda hamil seperti Meghan Markle! Pastikan dengan melihat 6 kondisi ini.

Anda Hamil Muda seperti Meghan Markle, Waspada 6 Kondisi Ini

Meghan Markle, istri dari Pangeran Harry dari Kerajaan Inggris, diketahui kini tengah hamil muda. Dilansir Liputan6, Meghan diprediksi akan melahirkan anak pertamanya pada musim semi 2019. Sebagai warga dunia, Anda pun mungkin merasakan kebahagiaan yang tengah dirasakan oleh Pangeran Harry dan Meghan. Kebahagiaan Anda bisa jadi semakin bertambah ketika Anda kini juga merasakan sejumlah gejala hamil muda yang mungkin juga dirasakan oleh Ducchess of Sussex.

Tanda-tanda Kehamilan

Nah, untuk memastikan apakah Anda hamil atau tidak, langkah pertama yang perlu Anda lakukan adalah dengan melakukan tes kehamilan urine. Selain itu, 6 gejala di bawah ini juga bisa menjadi referensi pendukung dari tanda-tanda kehamilan Anda!

1. Mudah Lelah

Menurut dr. Karin Wiradarma dari KlikDokter, gejala mudah lelah dapat dirasakan saat usia kandungan berumur 1 minggu. Gejala tersebut dapat disebabkan oleh anemia, tekanan darah rendah, dan rendahnya kadar gula darah. Sedangkan apabila hemoglobin, tekanan darah, dan kadar gula darah terbilang normal, bisa jadi gejala mudah lelah yang Anda alami disebabkan oleh kehamilan. Apalagi jika gejala tersebut dibarengi dengan terlambat haid.

2. Mual dan Muntah

Ini merupakan gejala yang paling klasik yang ditemui pada wanita yang diduga hamil, yaitu merasakan mual hingga muntah di sepanjang hari (bukan waktu pagi saja). “Bagi sebagian kecil wanita, gejala ini bahkan dapat memanjang hingga trimester kedua, ketiga, bahkan sepanjang kehamilan.” jelas dr. Karin. Meski begitu, ada juga wanita yang tidak mengalami gejala ini.

3. Payudara Pembesar

Saat Anda mengenakan bra dan baju yang biasa dipakai, apakah Anda merasa bahwa 2 pakaian itu menjadi sempit karena payudara membesar? Jika iya, bisa jadi itu gejala dari kehamilan Anda. Pasalnya, saat hamil, payudara akan lebih penuh, sensitif, dan agak nyeri jika disentuh akibat perubahan hormonal dalam tubuh.

Artikel Lainnya: Mitos Hamil muda yang Tak Perlu Bunda Percaya

4. Sering Berkemih

Saat hamil muda (6-8 minggu), umumnya Anda akan lebih sering bolak-balik ke toilet untuk buang air kecil. Kondisi ini diakibatkan oleh rahim yang membesar telah menekan kandung kemih. Hal itu membuat Anda lebih cepat merasakan sensasi ingin buang air kecil dan volume urine yang juga jadi bertambah banyak.

5. Suasana Hati Cepat Berubah

Sama seperti saat menstruasi, hamil bisa membuat suasana hati atau mood Anda berubah-ubah menjadi cepat senang, cepat sedih, dan cepat marah, akibat adanya perubahan hormon yang signifikan.

6. Begah dan Sulit BAB

Apabila Anda sudah banyak makan serat, tetapi masih sulit buang air besar (BAB), begah, dan dibarengi dengan 5 gejala di atas, kemungkinan Anda sedang hamil muda! Pasalnya, meningkatnya hormon progesteron yang signifikan bisa memperlambat gerakan saluran cerna.

Kiat Menjaga Keguguran saat Hamil Muda

Puasa bagi Ibu Hamil Muda, Apakah Aman?

Apabila Anda mengalami 6 gejala di atas, sudah periksa ke dokter, dan dokter juga telah mengiyakan bahwa Anda hamil, kini saatnya Anda menjaga kondisi. Tujuannya agar Anda terhindar dari keguguran. Adapun kiat-kiat yang dianjurkan oleh dr. Melyarna Putri dari KlikDokter meliputi:

1. Antenatal Care (ANC)

Secara rutin memeriksakan kehamilan agar dokter bisa memantau kondisi kesehatan Anda dan bayi.

2. Penuhi Nutrisi Harian

Jangan lupa mengonsumsi asam folat, kalsium, zat besi, vitamin D, dan nutrisi penting lainnya.

3. Jangan Gunakan Obat Sembarangan

Saat hamil, disarankan untuk tidak mengonsumsi obat tanpa rekomendasi dari dokter. Sekalipun obat ringan tersebut dulunya pernah Anda gunakan. Agar lebih aman, konsultasikan dulu kepada dokter supaya tidak memengaruhi kehamilan Anda.

Artikel Lainnya: Daftar Makanan Sehat untuk Ibu Hamil Muda

4. Tetap Beraktivitas Fisik Ringan

Untuk mengatasi badan yang lesu dan mempersiapkan kondisi fisik saat melahirkan nanti, ada baiknya Anda tetap melakukan aktivitas fisik khusus ibu hamil, misalnya yoga prenatal atau kegiatan lain yang direkomendasikan oleh dokter.

5. Hindari Zat Berbahaya

Jangan mengonsumsi minuman beralkohol, merokok, dan mengonsumsi obat-obatan terlarang demi menjaga kondisi Anda dan janin

6. Menambah Berat Badan dengan Bijak

“Selama enam bulan pertama, kalori per hari yang dibutuhkan ibu hamil sebanyak 2.000 kalori” jelas dr. Melyarna. Nah, setelah melewati 6 bulan, kalori yang dibutuhkan oleh ibu hamil menjadi 2.200 kalori per hari.

Itulah 6 kondisi yang wajib Anda perhatikan saat Anda hamil muda seperti yang kini dialami Meghan Markle. Dengan mengetahui kondisi tersebut (selain menggunakan test pack), Anda jadi lebih bisa termotivasi untuk menjaga kehamilan Anda dan janin yang ada dalam kandungan Anda. Jangan lupa untuk selalu konsultasikan perubahan-perubahan yang terjadi pada fisik dan psikis Anda kepada dokter, Tujuannya agar kondisi Anda dan bayi selalu terpantau, hingga saatnya si Kecil lahir beberapa bulan kemudian.

[RVS]

Bayi
Hamil Muda
Janin
gejala hamil
Meghan Markle
Mencegah Keguguran
Keguguran