Kesehatan Anak

Amankah Mencampur Susu Formula Anak Pakai Air Mineral?

dr. Reza Fahlevi, 05 Jan 2022

Ditinjau Oleh Tim Medis Klikdokter

Air minum kemasan sering dijadikan pilihan sebagai bahan campuran susu si Kecil. Apakah tindakan ini sepenuhnya aman?

Amankah Mencampur Susu Formula Anak Pakai Air Mineral?

Setiap orang tua pasti mengupayakan pemberian ASI kepada anaknya. Namun ada kalanya, karena satu dan lain hal, si Kecil tidak bisa mendapat ASI. Salah satu alternatifnya adalah pemberian makanan pengganti ASI seperti susu formula.

Susu formula pada umumnya dibuat dengan komposisi yang mirip dengan ASI, sehingga dapat ditoleransi oleh saluran cerna dan ginjal bayi.

Cara pembuatan susu formula menjadi hal yang krusial. Pasalnya, ini akan menentukan komposisi dan kehigienisan susu formula untuk diberikan kepada bayi. 

Takaran yang sesuai serta pilihan air yang digunakan menjadi hal yang sangat penting diperhatikan.

Lalu, bagaimana jadinya bila susu formula disajikan pakai air mineral kemasan? Apakah ini membahayakan anak? Simak faktanya lewat ulasan berikut.

1 dari 2

Apakah Bahaya Mencampur Susu Formula dengan Air Mineral?

Walaupun susu formula dibuat semirip mungkin dengan ASI, tetap ada kekurangan dari susu ini karena dibuat dari bahan dasar susu sapi. Salah satunya adalah kandungan mineral yang sedikit lebih banyak daripada ASI.

Lalu, berbahayakah bila susu formula yang mengandung mineral tinggi disajikan dengan tambahan air minum kemasan, yang juga mengandung mineral di dalamnya?

Tentu tidak sedikit orang tua yang mengkhawatirkan penggunaan air mineral untuk susu formula. Pasalnya, banyak yang menduga kandungan mineral keduanya akan melonjak sehingga bisa mengganggu saluran cerna dan ginjal bayi.

Artikel Lainnya: Bolehkah Mencampur Obat Anak ke Dalam Susu Formula?

Padahal, hal tersebut tidak sepenuhnya benar. Susu formula yang diseduh pakai air mineral tidak berdampak demikian.

Faktanya, kandungan mineral dalam air mineral sebenarnya sangatlah kecil sehingga tidak berpengaruh secara signifikan.

Jadi, apa solusinya? Bagaimana cara yang bisa dilakukan agar tubuh anak yang mengonsumsi susu formula tidak kemasukan mineral dalam jumlah tinggi? 

Untuk mendapatkan tujuan ini, Anda bisa memilih air khusus yang memiliki kandungan mineral sodium kurang dari 200 miligram per liter dan mineral sulfat kurang dari 200 miligram per liter.

Air dengan kandungan tersebut umumnya dikemas dalam bentuk botolan, yang ukurannya disesuaikan dengan takaran air untuk melarutkan susu. Air jenis ini dikemas secara steril dan memiliki kandungan mineral yang sangat rendah.

Bahkan, jenis air kemasan serupa juga ada yang telah melalui proses demineralisasi untuk menghilangkan mineral-mineral yang terkandung di dalamnya.

Artikel Lainnya: Cegah stunting, Perhatikan Ini Saat Pilih Susu untuk Anak

2 dari 2

Bagaimana Jika Tidak Ada Pilihan Lain?

Jika tidak mampu membeli air khusus tersebut, sebenarnya tidak masalah menggunakan air mineral biasa.

Hanya saja, Anda sebaiknya merebus ulang air sebelum dilarutkan ke dalam susu formula. Ini karena air mineral biasa tidaklah steril.

Selanjutnya, Anda bisa menyeduh susu formula pakai air mineral tadi dengan takaran yang sesuai sehingga tepat komposisinya. 

Bagaimana dengan air tanah rebusan? Amankah digunakan untuk melarutkan susu formula anak? Air jenis ini juga mengandung kadar mineral yang tinggi. Hanya saja, kadar mineralnya berbeda-berbeda, tergantung lokasi tanah.

Jika Anda merasakan ada perubahan rasa dari air tanah tersebut, bisa jadi kandungan mineralnya tinggi. Namun, jika rasa airnya sama saja dengan air lain, maka tidak masalah air tersebut digunakan untuk susu formula.

Artikel Lainnya: Bolehkah Mencampur Dua Merek Susu Formula untuk Si Kecil?

Apa pun jenisnya, pemberian air putih tidak dianjurkan untuk diberikan pada anak di bawah 6 bulan. Anak yang masih berusia 0–6 bulan belum perlu minum air dan memang tidak dianjurkan untuk minum air.

Anak pada rentang usia tersebut disarankan hanya mengonsumsi ASI eksklusif. Atau, jika ibu terkendala memberikan ASI, maka pilihlah susu formula sebagai alternatif.

Apabila ibu memaksa untuk memberikan air pada anak, ia akan lebih mudah kenyang. Alhasil, ASI atau susu yang dikonsumsi akan berkurang jumlahnya karena kondisi lambung anak masih sangat kecil dan terbatas.

Akibatnya, sang buah hati tidak akan mendapat pasokan nutrisi yang memadai. ini membuat tumbuh kembangnya terancam mengalami gangguan. 

Pemberian air hanya diperlukan apabila anak harus mengonsumsi obat atau sesuai anjuran dokter dan jumlahnya sangat terbatas.

Nah, kini Anda telah mengetahui panduan menyeduh susu formula pakai air mineral. Bila terkendala memberikan ASI dan memutuskan untuk menjadikan susu formula sebagai alternatif, pastikan cara penyajiannya tepat.

Ingin konsultasi seputar topik ini? Gunakan fitur Live Chat di aplikasi Klikdokter untuk konsultasi langsung dengan dokter.

[WA]

Air Mineral
susu formula
Bayi