Ginjal dan Saluran Kemih

Prosedur VCUG untuk Diagnosis Kelainan Kandung Kemih

Zahra Aminati, 22 Mar 2022

Ditinjau Oleh Tim Medis Klikdokter

Gangguan pada kandung kemih dapat diperiksa dengan prosedur VCUG. Bagaimana proses pemeriksaan VCUG? Cari tahu di sini.

Prosedur VCUG untuk Diagnosis Kelainan Kandung Kemih

Kandung kemih berfungsi sebagai penyimpan urine yang hendak dibuang keluar tubuh. Bagian ini memiliki lapisan jaringan otot yang meregang untuk menahan urine. Kapasitas normal kandung kemih adalah 400-600 ml. 

Layaknya organ tubuh lainnya, gangguan kesehatan tertentu juga dapat memberi dampak buruk pada kandung kemih. Salah satu cara mengetahui kelainan kandung kemih adalah pemeriksaan VCUG (voiding cystourethrogram). 

 

1 dari 3

Mengenal Prosedur VCUG 

Voiding cystourethrogram merupakan pemeriksaan untuk melihat kelainan kandung kemih dan uretra. Prosedur ini mengevaluasi ukuran, bentuk, dan kapasitas uretra serta kandung kemih. 

Pemeriksaan VCUG menggunakan sinar-X yang dapat membantu dokter melihat fungsi organ atau sistem tubuh. 

Selain itu, pemeriksaan VCUG juga dapat menentukan apakah Anda memiliki refluks vesiko ureter atau tidak. Kondisi ini muncul ketika urine di kandung kemih mengalir kembali ke ureter. Jika ini terjadi, maka dapat mengakibatkan infeksi ginjal

Trauma atau infeksi uretra dapat menyebabkan striktur uretra (penyempitan uretra). Hal ini dapat menyebabkan kesulitan dalam mengosongkan kandung kemih (kencing). 

Pemeriksaan voiding cystourethrogram umumnya diperlukan dalam kondisi berikut:

  • Infeksi saluran kemih terus-menerus
  • Mengevaluasi refluks setelah prosedur medis tertentu
  • Riwayat refluks dalam keluarga
  • Riwayat trauma, infeksi, atau operasi pada uretra 

Artikel lainnya: Makanan dan Minuman Pantangan Saat Alami Infeksi Saluran Kemih

2 dari 3

Tahapan Prosedur VCUG

Prosedr VCUG dilakukan dengan beberapa persiapan dan tahapan. Supaya lebih paham, berikut proses prosedur VCUG dari awal hingga akhir. 

Sebelum Pemeriksaan

Sebelum prosedur berlangsung, dokter akan menempatkan kateter Foley ke dalam kandung kemih melalui uretra. 

Orang yang mengalami striktur atau obstruksi uretra mungkin telah memiliki kateter suprapubik (SPC), yang ditempatkan untuk mengeluarkan cairan dari kandung kemih. 

Kateter SPC dimasukkan langsung ke kandung kemih melalui kulit. Dalam hal ini, VCUG dilakukan menggunakan SPC dan kateter uretra tidak diperlukan. 

Jika yang menjalani prosedur ini anak-anak, penting untuk memberitahu tenaga medis jika ia memiliki alergi, terutama terhadap kandungan bahan kontras (contrast material).

Saat Prosedur Berlangsung 

Pasien akan diminta berbaring telentang di atas meja radiografi. Sebotol bahan kontras dan selang diikat ke kateter setelah dipasang. 

Bahan kontras digunakan untuk mengisi kandung kemih hingga kapasitas maksimum. Usia dan berat badan akan dipertimbangkan untuk menentukan jumlah bahan kontras yang digunakan. 

Setelah itu, kandung kemih akan dilihat menggunakan fluoroscope (kamera) saat terisi. Kemudian, kateter dilepas dan pasien diminta untuk buang air kecil (mungkin disarankan sambil berdiri). 

Pasien juga akan diberikan pispot atau urinoir, karena tes pencitraan akan berlanjut selama buang air kecil untuk memperlihatkan uretra dan menilai kondisi refluks. 

Hasil gambar perlu diperoleh selama fase pengisian dan buang air kecil, karena refluks dapat terjadi pada salah satu tahap. Tes ini dapat menghabiskan waktu sekitar 30-45 menit.

Setelah Prosedur 

Ahli radiologi akan meninjau dan menginterpretasikan hasil gambar. Lalu, laporan akan dibuat dan dikirim kepada dokter yang merawat pasien.

Dokter selanjutnya akan mendiskusikan penanganan yang tepat untuk kondisi yang terdiagnosis.

Dalam keadaan darurat, hasil VCUG dapat tersedia dengan cepat. Jika tidak, hasil biasanya siap dalam 1-2 hari. 

Umumnya hasil memang tidak dapat diberikan kepada pasien atau keluarga saat tes, karena gambar perlu ditinjau secara rinci. 

Artikel lainnya: Wanita Lebih Rentan Terkena Infeksi Saluran Kemih, Kenapa?

 

3 dari 3

Risiko Pemeriksaan VCUG

Secara umum sinar-X sangat aman. Jumlah paparan radiasi yang digunakan pada VCUG pun kecil dan tidak dianggap berbahaya. 

Namun, dr. Reza Fahlevi mengatakan ada beberapa risiko yang mungkin bisa terjadi.  “Bisa jadi nyeri dan ada risiko infeksi saluran kemih setelah tindakan pemeriksaan. Akan tetapi, itu bisa diminimalisir upaya pencegahan,” ungkapnya.

“Ada protokol pemberian antibiotik sebelum sampai setelah tindakan VCUG. Hal itu untuk meminimalisir terjadinya infeksi saluran kemih. Untuk meminimalisir terjadinya nyeri, dapat diberikan obat-obatan antinyeri,” ujar dr. Reza. 

Jika tes dilakukan dengan ultrasound, maka tidak ada radiasi. Ultrasound juga merupakan pemeriksaan yang sangat aman. 

Bila Anda ingin tanya lebih lanjut seputar penyakit saluran kencing, konsultasi dengan dokter urologi via Live Chat di aplikasi KlikDokter

(FR/NM) 

Referensi:

  • WebMD. Diakses 2022. Picture of the Bladder.
  • Cleveland Clinic. Diakses 2022. Voiding Cystourethrogram (VCUG).
  • Nemours Kids Health. Diakses 2022. Voiding Cystourethrogram (VCUG).

 

Infeksi Saluran Kemih