Kesehatan Umum

3 Gangguan Kesehatan Pemicu Kolesterol Tinggi

dr. Alberta Jesslyn Gunardi. BMedSc Hons, 22 Jul 2018

Ditinjau Oleh Tim Medis Klikdokter

Kolesterol tinggi disebabkan oleh pola makan yang kurang sehat. Beberapa gangguan kesehatan berikut ini juga menyebabkan kolesterol tinggi.

3 Gangguan Kesehatan Pemicu Kolesterol Tinggi

Kolesterol sering dianggap sebagai hal yang buruk. Padahal kolesterol memang dibutuhkan oleh tubuh. Namun, jika jumlahnya berlebihan, kolesterol dapat menimbulkan berbagai penyakit berbahaya. Meski disebabkan oleh konsumsi makanan berlemak, kolesterol tinggi juga dapat timbul karena gangguan kesehatan tertentu.

Kolesterol dan penyebabnya

Kolesterol dibutuhkan oleh tubuh untuk membuat hormon, vitamin D dan membantu mencerna makanan. Namun, kadar kolesterol yang terlalu tinggi dapat berujung pada penyakit darah tinggi (hipertensi), diabetes, jantung, stroke bahkan kematian.Selain karena keturunan atau riwayat keluarga, kolesterol tinggi lebih dipengaruhi oleh gaya hidup yang tidak sehat.

Konsumsi makanan yang tidak sehat dan jarang berolahraga adalah faktor terbesar penyebab kolesterol tinggi. Makanan yang mengandung kolesterol tinggi seperti makanan laut (udang, cumi), jeroan (otak), daging merah, produk susu (keju) dan makanan olahan (sosis) adalah deretan makanan yang sebaiknya Anda hindari.

Selain itu, makanan yang juga berbahaya adalah makanan cepat saji, terutama yang digoreng. Sebagai tindakan pencegahan, cobalah untuk mengonsumi makanan yang direbus, dipanggang, ditim atau dikukus. Hindari menggoreng dengan minyak yang juga dapat meningkatkan kadar kolesterol dalam darah.

Tak hanya dari segi asupan harian, jarang berolahraga juga dapat menurunkan kadar kolesterol baik (HDL) dalam tubuh Anda. Gaya hidup sedenter atau kurang aktif menghilangkan kemampuan tubuh untuk mengubah lemak menjadi energi.

Akhirnya, lemak menumpuk dan menyebabkan kadar kolesterol jahat meningkat. Agar terhindar dari kondisi ini, berolahragalah minimal 30 menit setiap harinya untuk menjaga kadar kolesterol tetap dalam batas normal.

1 dari 1

Penyakit yang memicu kolesterol tinggi

Kolesterol tinggi memang menimbulkan penyakit mematikan. Namun ternyata, hal tersebut juga berlaku sebaliknya. Beberapa gangguan kesehatan di bawah ini justru dapat menyebabkan kolesterol tinggi:

1. Diabetes dan hipotiroid

Metabolisme atau pembakaran makanan menjadi energi oleh tubuh dipengaruhi oleh gangguan kesehatan. Sehingga, kadar kolesterol tubuh juga dapat terpengaruh. Diabetes dan hipotiroid yang menurunkan sistem metabolisme akan membuat tubuh tidak dapat memproses lemak dan kolesterol. Akhirnya kadar kolesterol tubuh pun meningkat.

2. Penyakit liver atau hati

Gangguan kesehatan lain seperti penyakit liver atau hati juga memengaruhi kadar kolesterol tubuh. Organ hati berfungsi untuk membakar lemak dan kolesterol dari diet dan produksi tubuh.

Ketika seseorang menderita penyakit hati atau mengonsumsi alkohol, organ hati tidak dapat berfungsi dengan baik. Sehingga, kadar kolesterol tubuh meningkat dan dapat menumpuk dalam pembuluh darah.

3. Stres atau depresi

Gangguan kesehatan mental juga dapat memengaruhi kadar kolesterol tubuh. Hubungan stres atau depresi dan kolesterol ditunjukkan pada sebuah studi menemukan bahwa orang yang stres atau depresi memiliki kadar kolesterol yang tidak normal, yaitu total kolesterol baik yang rendah dan kolesterol jahat menjadi tinggi.

Secara teknis, tubuh mengeluarkan hormon kortisol saat stres. Kadar hormon kortisol yang tinggi dalam jangka waktu yang lama menyebabkan kadar kolesterol meningkat dan memicu trigliserida yang dapat meningkatkan kolesterol jahat.

Meskipun makanan berlemak paling sering menyebabkan seseorang terkena kolesterol, pada kenyataannya kadar kolesterol tinggi juga dapat dipengaruhi oleh adanya beberapa gangguan kesehatan yang telah dimiliki sebelumnya. Agar terbebas dari berbagai faktor risiko kolesterol tinggi, jalani gaya hidup sehat dan konsumsi makanan sehat bergizi imbang.

[NP/ RVS]

kolesterol jahat
gangguan kesehatan
Lemak
Kolesterol
Depresi
Kolesterol Tinggi