Kesehatan Umum

Benarkah Biji Buah Manggis Bisa Mengobati Penyakit?

Tri Yuniwati Lestari, 05 Jan 2021

Ditinjau Oleh Tim Medis Klikdokter

Katanya, biji buah manggis berkhasiat bagi kesehatan. Lantas, benarkah anggapan tersebut? Simak apa kata dokter berikut ini.

Benarkah Biji Buah Manggis Bisa Mengobati Penyakit?

Manggis merupakan buah tropis yang banyak ditemukan di Indonesia. Buah dengan nama latin Garcinia mangostana ini memiliki rasa daging yang sedikit manis dan asam.

Buah ini memiliki warna kulit cokelat keunguan. Sedangkan bagian dagingnya punya tekstur berair dan berwarna putih cerah!

Manggis dikenal sebagai buah yang memiliki banyak khasiat bagi kesehatan. Beberapa penelitian mengatakan daging buah dan ekstrak kulit manggis memiliki manfaat kesehatan tertentu.

Namun, bagaimana dengan biji buah manggis? Beberapa orang pun percaya, makan biji manggis yang dijemur hingga kering atau minum air rebusan biji buah manggis bermanfaat untuk mengatasi berbagai masalah kesehatan

1 dari 2

Benarkah Makan Biji Buah Manggis Bermanfaat Bagi Kesehatan?

Dokter Reza Fahlevi, Sp. A, mengatakan biji buah manggis memang kerap dikonsumsi sebagai obat tradisional.

Ia juga mengungkapkan, di dalam biji manggis terdapat kandungan zat antioksidan yang baik untuk kesehatan.

Nah, kandungan antioksidan dalam biji buah manggis inilah yang dipercaya masyarakat sebagai obat untuk mengatasi berbagai penyakit.

Tak hanya itu, menurut beberapa sumber, makan biji buah manggis bermanfaat mencegah penyakit Alzheimer dan juga mengendalikan penyakit diabetes.

Kendati begitu, dr. Reza mengingatkan bahwa semua manfaat tersebut belum diuji secara medis. Sebagian besar manfaat biji buah manggis masih berupa hipotesis dan perlu diteliti lebih lanjut kebenarannya.

“Penelitiannya belum cukup kuat, sehingga memerlukan penelitian yang lebih dengan sampel dan metode lebih banyak,” kata dr. Reza Fahlevi.

Artikel Lainnya: Manfaat Buah Manggis untuk Kesehatan

2 dari 2

Lebih Baik Konsumsi Daging Buahnya Saja!

Biji buah manggis memang tidak terbukti menghadirkan manfaat kesehatan. Maka dari itu, lebih baik Anda mengonsumsi daging buahnya saja yang sudah pasti lezat dan bergizi.

Manggis merupakan buah yang mengandung banyak sumber nutrisi, seperti kalsium, zat besi, magnesium, fosfor, kalium, natrium, seng, tembaga, mangan, protein, karbohidrat dan serat.

Terdapat juga mikronutrien, seperti vitamin C, vitamin B6, vitamin B12, dan vitamin A, di dalam daging buah manggis. Berikut beberapa manfaat buah manggis bagi kesehatan:

1. Menangkal Radikal Bebas

Seperti yang telah dijelaskan dr. Reza, buah manggis memiliki kandungan antioksidan yang baik bagi tubuh.

Antioksidan adalah senyawa yang dapat menetralkan molekul radikal bebas yang berisiko menyebabkan penyakit kronis di dalam tubuh.

2. Meredakan Peradangan

Zat xanthone yang ditemukan dalam daging buah manggis berperan dalam mengurangi peradangan.

Dilansir Healthline, menurut sebuah penelitian tahun 2017 yang dilakukan kepada hewan, kandungan xanthone dalam buah manggis bermanfaat untuk mengurangi penyakit inflamasi, seperti kanker, penyakit jantung, dan diabetes.

Selain itu, beberapa penelitian yang diuji coba kepada hewan menunjukkan, diet tinggi serat dapat membantu mengurangi respons peradangan di tubuh Anda.

Artikel Lainnya: Benarkah Ekstrak Kulit Manggis Menyehatkan?

3. Meningkatkan Kekebalan Tubuh

Kandungan serat dan vitamin C buah manggis diyakini dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh.

Pasalnya, serat bisa membantu menjaga keseimbangan bakteri baik di dalam usus. Usus yang sehat merupakan cermin dari kekebalan tubuh yang kuat.

Di sisi lain, vitamin C juga mengandung antioksidan yang bisa memperbaiki kerusakan dan menjaga kesehatan sel tubuh, termasuk sel imun. 

Itu dia penjelasan mengenai buah manggis. Apabila punya pertanyaan mengenai manfaat atau khasiat buah lainnya.

Anda dapat memanfaatkan layanan LiveChat untuk dapat berkomunikasi dengan dokter atau membaca artikel kesehatan di aplikasi Klikdokter.

(OVI/AYU)

buah