Kesehatan Umum

Jangan Keliru, Ini 4 Jenis-Jenis Luka dan Cara Tepat Merawatnya

Siti Putri Nurmayani, 20 Sep 2023

Ditinjau Oleh Tim Medis Klikdokter

Ada berbagai macam luka yang bisa dialami, mulai dari luka lecet, luka robek, luka bakar, dan luka kronis. Ketahui jenis-jenis luka dan cara mengatasinya di sini!

Jangan Keliru, Ini 4 Jenis-Jenis Luka dan Cara Tepat Merawatnya

Luka menjadi salah satu masalah umum yang dialami oleh hampir semua orang. Sering kali, terbentuknya luka terbuka bisa terjadi akibat terjatuh, terbentur, atau terkena benda tajam. 

Karena penyebabnya bisa beragam, maka ada berbagai jenis luka yang mungkin bisa dialami oleh seseorang. Dengan mengetahui apa saja jenis-jenis luka, ini dapat membantu menentukan perawatan yang tepat. Mari ketahui macam-macam luka lewat ulasan berikut ini. 

1. Luka Gores

Luka gores atau yang dikenal sebagai laserasi (vulnus laceratum) biasanya dapat disebabkan oleh trauma atau kontak dengan suatu benda tajam. 

Mengutip dari Johns Hopkins Medicine, luka gores cukup berbeda dengan luka lecet. Pada luka gores, tidak ada satu pun kulit yang hilang. Namun, tepi luka biasanya berbentuk tidak teratur.

Akan tetapi, jika luka terjadi sangat dalam, perdarahan bisa terjadi secara cepat dan berat. 

Artikel Lainnya: Ketahui Penyebab Luka Sulit Sembuh

2. Luka Potong

Menurut Kementerian Kesehatan RI, luka potong (vulnus caesum) dapat diakibatkan oleh tekanan dari beda tajam seperti pisau. 

Umumnya, jika luka jenis ini tidak ditangani dengan tepat dan cepat, berisiko menimbulkan infeksi dan munculnya nanah. 

3. Luka Bakar

Luka bakar atau Combustio merupakan kondisi hilang atau rusaknya jaringan kulit akibat suhu panas. Jenis luka ini bisa terjadi karena berbagai hal, misalnya paparan sinar matahari, api, zat kimia, atau listrik. Bahkan, penyebab luka bakar juga bisa disebabkan oleh air panas.

Jenis luka ini menimbulkan rasa nyeri, kulit kemerahan dan terkelupas, bengkak, dan perubahan warna kulit. Gejala yang dialami umumnya akan bergantung dengan derajat keparahan luka bakar. Terdapat 3 klasifikasi luka bakar, yaitu:

  • Luka bakar derajat 1. Mengenai epidermis atau lapisan luar kulit, sehingga menyebabkan kemerahan, bengkak, dan nyeri.
  • Luka bakar derajat 2. Terlihat pada epidermis dan sebagian atau seluruh dermis atau lapisan dalam kulit yang berada di bawah epidermis. Kulit akan tampak kemerahan atau putih, melepuh, bengkak, dan nyeri.
  • Luka bakar derajat 3: Mengenai epidermis, dermis, dan jaringan lemak di bawah kulit. Bagian yang terbakar bisa berwarna hitam atau putih. Luka bakar ini bisa merusak saraf tubuh dan menyebabkan rasa baal.

Artikel Lainnya: 6 Cara Mengobati Luka yang Tepat Secara Medis

4. Luka Kronis

Luka kronis adalah luka yang penyembuhannya membutuhkan waktu yang lama. Luka ini tidak kunjung sembuh umumnya karena beberapa hal. 

Menurut American Family Physician hal yang dapat menyebabkan luka sulit disembuhkan seperti cara perawatan yang kurang tepat, riwayat kesehatan (diabetes), hingga pola hidup yang tidak sehat. 

Nah, karena itu sangat penting sekali untuk melakukan perawatan luka yang benar. Selama ini mungkin kamu sering menggunakan antiseptik atau obat merah untuk merawat luka. Sayangnya, cara ini justru dapat membuat area luka semakin kering, sehingga memperlambat pemulihan.  

Sebaliknya, luka akan sembuh lebih cepat dan optimal di area yang lembap, karena itu sebaiknya kamu menggunakan produk perawatan luka yang tepat.

Salah satu #CaraBenarWoundHealing adalah dengan menggunakan Dermatix® Wound Care. Produk ini menjadi pilihan yang tepat untuk menyembuhkan luka secara optimal karena dapat menciptakan lingkungan penyembuhan yang lembap untuk luka gores, luka potong, luka bakar, dan luka kronis.

Pasalnya, Dermatix® Wound Care mengandung Intelligent Hydrogel yang mampu membantu mempercepat penyembuhan luka, membantu mencegah infeksi, meredakan nyeri pada luka secara cepat, serta memberikan sensasi dingin pada luka secara langsung. 

Mengobati luka dengan benar dapat mendukung proses penyembuhan dan mengurangi risiko infeksi. Yuk, mulai sekarang rawat luka dengan lebih optimal dengan cara berikut:

  • Pastikan untuk mencuci tangan terlebih dahulu sebelum merawat luka
  • Bersihkan luka dengan air mengalir
  • Oleskan Dermatix® Wound Care sebanyak 1-2 kali sehari
  • Gunakan perban jika perlu

Konsultasi seputar penanganan luka ringan juga bisa kamu tanyakan lewat layanan Tanya Dokter. Yuk, #JagaSehatmu dengan mengunduh aplikasi KlikDokter untuk mendapatkan informasi seputar menjaga kesehatan yang lengkap!

(NM)

Advertorial
  • StatPearls Publishing. Diakses 2023. Abrasion. 
  • Kementerian Kesehatan RI. Diakses 2023. Jenis dan Fase Penyembuhan Luka.
  • Johns Hopkins Medicine. Diakses 2023. Lacerations. 
  • Dermatix®. FAQ.