Kesehatan Umum

Kiat Cegah Berat Badan Naik Setelah Berhenti Merokok

dr. Astrid Wulan Kusumoastuti, 09 Sep 2020

Ditinjau Oleh Tim Medis Klikdokter

Khawatir berat badan naik setelah berhenti merokok? Simak cara mengendalikan berat badan di sini.

Kiat Cegah Berat Badan Naik Setelah Berhenti Merokok

Terdapat beberapa alasan mengapa berat badan naik setelah berhenti merokok. Alasan utamanya, efek nikotin mempercepat metabolisme tubuh. Ketika tak ada lagi asupan nikotin, metabolisme tubuh kembali normal.

Menurut National Institute of Health, rokok menekan rasa lapar sehingga ketika Anda berhenti merokok, Anda merasa lebih lapar. Rokok juga dapat menjadi fiksasi oral, semacam perasaan terikat dengan sesuatu secara berlebihan pada mulut.

Selain itu, merokok juga dapat menumpulkan indra pengecap. Banyak orang mengatakan bahwa ketika mereka berhenti merokok, makanan jadi terasa lebih enak. Kondisi ini bisa menyebabkan Anda terus-menerus makan.

Kenaikan berat badan pasca putus nikotin adalah hal yang biasa terjadi. Namun, Anda dapat mencoba cara mencegah kenaikan berat badan sekaligus cara mengatasinya berikut ini:

1 dari 4

1. Buat Rencana Lebih Awal

Cara mencegah berat badan naik setelah Anda putus nikotin adalah membuat rencana terkait dengan kekhawatiran Anda. Rencana dapat berupa program asupan nutrisi, latihan fisik, atau penurunan berat badan.

2. Gunakan Terapi Pengganti Nikotin atau Nicotine Replacement Therapy (NRT)

Anda dapat menghindari efek berhenti merokok dengan memanfaatkan beragam varian produk, seperti permen karet, permen pelega tenggorokan (lozenges), inhaler, dan patch.

Beragam pilihan tersebut memang tidak membuat Anda berhenti merokok, tetapi setidaknya membuat Anda merasa lebih baik. Hasilnya, Anda akan lebih mudah untuk mengubah perilaku, termasuk saat berhenti merokok, melakukan diet, dan berolahraga.

Artikel Lainnya: 5 Cara Jitu Berhenti Merokok

3. Kendalikan Rasa Lapar

Cara mencegah berat badan naik pasca berhenti dari kebiasaan merokok bisa dilakukan dengan mengendalikan rasa lapar Anda. Ketika merasa lebih lapar karena nikotin tak lagi menekan nafsu makan Anda, konsumsilah camilan sehat, seperti sayur dan buah.

Camilan dapat membantu menggantikan aktivitas merokok menjadi aktivitas yang menyehatkan.

2 dari 4

4. Bersiap Hadapi Fiksasi Oral Lainnya

Selain camilan sehat, siapkan juga permen atau permen karet bebas gula. Ini dilakukan untuk menyibukkan mulut saat rasa ingin makan datang. Tentunya, pilih camilan pengganti yang rendah kalori untuk menekan kenaikan berat badan.

5. Lebih Banyak Minum Air Putih

Minum air putih cukup, minimal 8 gelas sehari dapat meningkatkan metabolisme tubuh. Hasilnya, organ pencernaan dapat menyerap makanan lebih cepat dan lebih baik sehingga Anda dapat mencegah berat badan naik setelah berhenti merokok.

Artikel Lainnya: Mengapa Badan Lemas Setelah Berhenti Merokok?

6. Menyibukkan Diri

Coba juga alternatif non-makanan untuk menyibukkan diri Anda. Bila sebelumnya di sela-sela waktu senggang Anda merokok, ganti aktivitas tersebut dengan melakukan hobi yang membuat tangan Anda sibuk, misalnya proyek kreatif DIY (do it yourself), menjahit, atau merajut.

3 dari 4

7. Terus Bergerak

Rutin berolahraga bisa membantu mengalihkan pikiran dari keinginan merokok. Berolahraga juga dapat merilis endorfin yang semakin menjauhkan Anda dari keinginan merokok.

Selain mencegah Anda dari kebiasaan merokok, rutin olahraga juga merupakan cara efektif mencegah berat badan naik setelah berhenti merokok karena menjaga metabolisme tubuh tetap tinggi.

8. Hindari Alkohol

Alkohol dapat memicu rasa ingin merokok kembali, serta dapat menyebabkan naiknya berat badan karena mengandung kalori tanpa nilai gizi sama sekali.

Efek alkohol juga dapat menurunkan kontrol diri Anda sehingga bisa berujung pada makan berlebih. Bahkan, konsumsi alkohol dapat membuat Anda kembali merokok, khususnya saat berada di tengah interaksi sosial.

Artikel Lainnya: Benarkah Wanita Lebih Sulit Berhenti Merokok?

9. Beri Penghargaan untuk Diri Sendiri

Jangan lupa untuk menghargai diri sendiri atas usaha yang telah dilakukan. Beri hadiah untuk diri Anda atas usaha berhenti merokok, dengan tak lupa menjalani pola hidup yang lebih sehat.

Tidak perlu memusingkan berat badan yang naik setelah berhenti merokok. Sebab, terlalu memusatkan perhatian pada kenaikan berat badan ini justru dapat membuat Anda ‘kelelahan’ dan berisiko kembali pada kebiasaan merokok.

4 dari 4

10. Konsultasi dengan Ahli

Meski Anda tidak mengkhawatirkan efek berhenti merokok terhadap kenaikan berat badan, tapi Anda kesulitan menghentikan kebiasaan ini, konsultasikan dengan tenaga medis yang kompeten.

Kini telah banyak klinik khusus berhenti merokok yang bisa Anda jadikan sebagai sumber informasi dan wadah konsultasi.

Berat badan naik setelah berhenti merokok jangan menjadi alasan Anda menghentikan kebiasaan ini. Setelah Anda berhasil, terapkan bersama dengan pola hidup yang lebih sehat. Niscaya, kesehatan Anda pun akan lebih terjaga.

Apabila memiliki pertanyaan seputar topik terkait ataupun masalah kesehatan lainnya, konsultasikan kepada dokter melalui layanan Live Chat 24 jam di aplikasi KlikDokter.

[WA]

merokok