Kesehatan Umum

Perlukah Buah dan Sayur Dicuci dengan Sabun?

dr. Astrid Wulan Kusumoastuti, 26 Feb 2019

Ditinjau Oleh Tim Medis Klikdokter

Sebagian orang hanya mencuci sayur dan buah dengan air, yang lain mencucinya dengan sabun. Bagaimana cara mencuci sayur dan buah yang tepat?

Perlukah Buah dan Sayur Dicuci dengan Sabun?

Buah dan sayur adalah salah satu makanan wajib yang harus dikonsumsi demi pemenuhan gizi yang lengkap dan seimbang. Bahkan, konsumsi asupan sayur dan buah yang diperlukan setiap hari mencapai 30 persen. Dua jenis asupan ini banyak dikonsumsi dalam keadaan mentah. Lantas, apakah mencuci sayuran dan buah dengan sabun adalah hal yang wajib dilakukan?

Kebiasaan setiap orang saat mengonsumsi sayur dan buah memang berbeda-beda. Sebagian orang sudah merasa puas dengan mencuci sayur dan buah-buahannya dengan air. Sementara itu, sebagian lainnya merasa harus mencuci sayur dan buah dengan sabun. Hal yang melatari antara lain karena adanya bakteri, kuman, patogen, serta pestisida yang menempel pada bahan pangan tersebut.

Perlukah mencuci sayuran dengan sabun?

Sayur serta buah yang Anda beli di supermarket bisa saja terkontaminasi kuman atau mengandung pestisida. Tak hanya itu, perlu diketahui pula, selama proses penanaman, sayur dan buah-buahan Anda juga dapat dengan mudah terkontaminasi oleh kuman lewat berbagai cara.

Mulai dari tanah dan air, cacing, bahan kimia pestisida ataupun kebersihan pekerja di kebun pertanian tersebut. Jika demikian, apakah harus menggunakan sabun agar kebersihan dan kesehatan tetap terjaga?

Sebenarnya, penggunaan sabun cuci biasa ataupun sabun antibakterial untuk mencuci sayuran dan buah belum memiliki bukti penelitian yang kuat dalam perannya mematikan kuman serta membersihkan pestisida pada sayuran dan buah. Penggunaan sabun khusus pembersih sayuran dan buah, meski bisa membantu membersihkan kotoran yang kasat mata pada sayuran dan buah, namun belum terstandardisasi keefektifannya.

Mencuci dan menyimpan sayuran dan buah

Penggunaan sabun memang belum menjamin buah dan sayuran Anda higienis. Akan tetapi, sayuran dan buah sebaiknya tetap dibersihkan dan dicuci sebelum dimakan, dimasak, atau disimpan.

Beberapa langkah kunci untuk membersihkan sayuran dan buah yang sehat dan aman adalah sebagai berikut:

  • Dahulukan kebersihan pribadi, biasakan mencuci tangan Anda dengan sabun sebelum menyiapkan bahan makanan dan memasak.
  • Sortir sayuran Anda, yang memiliki permukaan kasar dan tidak, serta yang benar-benar terlihat kotor seperti masih bernoda tanah, dengan yang tidak.
  • Cuci sayuran dengan air mengalir, cukup dengan air dingin.
  • Mulailah mencuci dari buah atau sayur yang tidak terlalu kotor hingga yang paling kotor, jika perlu sikat sayuran yang memiliki permukaan kasar di bawah air mengalir untuk memastikan kotoran benar-benar bersih.
  • Cucilah sayur dan buah tepat sebelum akan dimakan atau diproses. Menyimpan sayur dan buah yang basah justru dapat memperbesar risiko kontaminasi.
  • Bedakan talenan sayur dan buah dengan daging, terutama daging mentah, untuk mencegah kontaminasi silang dengan bakteri pada daging mentah.

Buah dan sayur adalah makanan kaya serat, vitamin, dan mineral yang baik untuk tubuh. Oleh karena itu, keduanya juga harus higienis dan sehat. Mencuci buah dan sayur dengan tepat tentu akan membuat hidangan Anda terjaga kualitasnya. Jangan lupa juga untuk menjaga kebersihan diri dengan mencuci tangan menggunakan sabun sebelum dan setelah beraktivitas di dapur.

[HNS/ RVS]

Sayur
Sayur dan buah
kuman
buah
Serat
Mencuci Sayur dan Buah