Kulit

Inilah Manfaat Makanan Berserat untuk Kesehatan Kulit Wanita

dr. Sepriani Timurtini Limbong, 17 Jun 2020

Ditinjau Oleh Tim Medis Klikdokter

Tidak hanya dapat menunjang fungsi saluran pencernaan, makanan berserat juga dapat menjaga kesehatan kulit dan wajah Anda.

Inilah Manfaat Makanan Berserat untuk Kesehatan Kulit Wanita

Kulit yang sehat dan penampilan yang rupawan tentu menjadi impian banyak wanita. Untuk mewujudkannya, salah satu hal yang bisa Anda lakukan adalah dengan mengonsumsi makanan berserat. Karena ada banyak manfaat serat untuk kecantikan!

Selama ini serat telah diketahui efektif untuk menjaga kesehatan saluran pencernaan. 

Semakin berkembang zaman, penelitian yang terus dilakukan pun menemukan bahwa serat ternyata juga dapat memberikan beragam manfaat untuk kesehatan kulit.

1 dari 2

Manfaat Serat untuk Kesehatan Kulit dan Tubuh

Serat diperlukan khususnya untuk saluran pencernaan. Berawal dari situ, serat bisa memberikan beragam manfaat berikut ini.

  • Mengurangi Keparahan Jerawat

Serat bisa membantu meningkatkan kesehatan kulit di tubuh dan wajah Anda. Faktanya, bila Anda memiliki masalah kulit seperti jerawat, makanan berserat akan membantu menurunkan tingkat keparahan dan membantu proses penyembuhannya. 

Bahkan, makanan kaya serat yang dikonsumsi dalam jumlah seimbang secara rutin dan teratur juga membantu menyamarkan noda bekas jerawat, lho!

  • Kulit Tampak Cerah

Manfaat makanan berserat lainnya adalah membuat kulit tampak lebih cerah, tidak kusam, dan lebih sehat. 

Dengan ini, penampilan Anda pun akan terlihat lebih rupawan sehingga rasa percaya diri juga akan melonjak tinggi.

  • Memperlancar Buang Air Besar

Setelah mengonsumsi makanan berserat, buang air besar menjadi lebih lancar dan Anda akan terhindar dari sembelit (konstipasi) dan wasir

  • Meningkatkan Sistem Kekebalan Tubuh

Pencernaan yang sehat berperan penting dalam membentuk sistem kekebalan tubuh yang optimal. 

Dengan adanya manfaat yang satu ini, Anda akan terhindar dari berbagai penyakit, khususnya penyakit infeksi. 

Artikel Lainnya: 5 Makanan Kaya Serat dan Rendah Karbohidrat yang Perlu Dikonsumsi

2 dari 2

Kebutuhan Serat Harian Wanita

Guna merasakan manfaat serat untuk kecantikan dan kesehatan tubuh secara keseluruhan, seorang wanita memerlukan setidaknya  21-25 gram serat setiap hari. 

Kebutuhan tersebut dapat dipenuhi dengan mengonsumsi makanan berserat berikut ini:

  1. Apel

Apel terkenal akan kandungan serat yang cukup tinggi, terutama bila dikonsumsi bersama dengan kulitnya. Satu buah apel mengandung sekitar 4,4 gram serat. 

Jangan lupa untuk mencuci apel dengan air mengalir sebelum dikonsumsi, agar manfaatnya bisa benar-benar Anda rasakan.

  1. Brokoli

Brokoli kaya akan serat serta mikronutrien lain yang baik untuk tubuh. Dalam semangkuk brokoli terdapat 5,1 gram serat.

  1. Edamame

Edamame cocok dijadikan camilan, karena mengandung tinggi serat. Dalam 100 gram edamame terkandung 5 gram serat. 

Artikel Lainnya: Turunkan Risiko Kanker Payudara dengan Konsumsi Serat

  1. Pir

Buah yang mudah didapat dan memiliki rasa yang enak ini pun bisa dijadikan pilihan untuk asupan serat harian Anda. Satu buah pir mengandung 5,5 gram serat. 

  1. Roti Gandum

Sebagai alternatif sarapan, roti gandum dapat dijadikan pilihan karena kandungan seratnya yang cukup tinggi. Tiap lembar roti gandum memiliki 2 gram serat. 

  1. Serealia Oat

Oat adalah makanan yang terkenal dengan kandungan seratnya. Satu mangkuk oat mengandung 5 gram serat. 

  1. Nasi Merah

Jika ingin makan nasi dengan kandungan serat di dalamnya, nasi merah bisa jadi pilihannya. Dalam semangkuk nasi merah terdapat 3,5 gram serat di dalamnya. 

  1. Alpukat

Buah yang satu ini kaya akan kandungan lemak baik dan serat, serta diperkaya dengan berbagai vitamin dan mineral. Dalam 100 gram alpukat, terkandung 6,7 gram serat di dalamnya. 

Artikel Lainnya: Sudah Terpenuhikah Kebutuhan Serat Anda? Cek di Sini

  1. Pisang

Jika Anda ingin memenuhi kebutuhan serat, pisang dapat menjadi salah satu pilihan. Dalam satu buah pisang ukuran sedang, terdapat 3,1 gram serat di dalamnya.

  1. Ubi Jalar

Bahan makanan yang mudah ditemukan sehari-hari ini pun ternyata termasuk dalam makanan berserat tinggi. Satu buah ubi jalar berukuran sedang mengandung 3,8 gram serat. 

Itu dia beberapa contoh makanan kaya serat yang dapat Anda jadikan pilihan untuk dikonsumsi secara rutin dan teratur.

Jangan lupa untuk mengombinasikan konsumsi makanan kaya serat dengan mencukupi kebutuhan cairan setiap hari, berolahraga teratur, cukup istirahat, dan hindari rokok maupun alkohol, agar manfaatnya bisa dirasakan dengan lebih optimal lagi.

Manfaat serat untuk kecantikan dan kesehatan tubuh secara keseluruhan memang tak perlu diragukan lagi. Karena itu, mulailah untuk mengonsumsi makanan kaya serat secara rutin dan teratur setiap hari. 

Jika Anda masih ingin tahu lebih lanjut mengenai manfaat makanan berserat, tak perlu sungkan untuk bertanya langsung pada dokter melalui Live Chat 24 jam di aplikasi KlikDokter.

(NB/AYU)

Kecantikan
Serat
Manfaat Serat