Kulit

Jika Tak Mau Kulit Kering, Jangan Lakukan Ini

dr. Muhammad Iqbal Ramadhan, 31 Mei 2019

Ditinjau Oleh Tim Medis Klikdokter

Beberapa kondisi bisa membuat kulit kering. Jika tak ingin mengalaminya, berikut ini beberapa hal yang harus dihindari.

Jika Tak Mau Kulit Kering, Jangan Lakukan Ini

Kulit kering merupakan hal yang wajar dialami segala usia dan dapat disebabkan berbagai alasan. Hal ini dapat pula terjadi pada individu yang sehat maupun pada orang yang memiliki masalah pada kulit lainnya.

Penyebab dan bahaya kulit kering

Selain karena penuaan, kulit kering juga dapat terjadi akibat pengaruh lingkungan dan kelainan genetik. Akibatnya, perubahan terjadi pada lapisan-lapisan kulit terluar, di mana sel-sel kulit tersebut mengalami penurunan kemampuan dalam mengikat air.

Dalam semua kasus kulit kering, pelembap memiliki  peran penting dalam menghidrasi lapisan kulit terluar. Terkadang, bila kulit sudah terlalu kering, Anda membutuhkan bantuan dokter untuk mencegah kondisi tersebut berlanjut menjadi dermatitis.

Dermatitis berarti peradangan pada kulit yang dapat menyebabkan munculnya ruam, kulit gatal, atau keluarnya bercak kulit kering yang teriritasi. Tanpa perawatan, dermatitis sering kali menjadi kondisi yang lebih buruk, dalam dunia medis disebut xerosis.

Untuk menghindari kondisi kulit kering, lakukan beberapa upaya, baik dari segi kebiasaan maupun asupan.

Hal yang harus dihindari agar kulit tidak kering

Berikut ini adalah beberapa kebiasaan yang sebaiknya Anda hentikan agar kulit tak semakin kering dan berisiko menjadi dermatitis ataupun xerosis:

  • Terlalu sering mencuci wajah

Mencuci wajah menggunakan air, baik dengan atau tanpa sabun terlalu sering juga bisa membuat kulit Anda semakin kering. Terutama bagi Anda yang memiliki jenis kulit kering, sebaiknya kurangi frekuensi cuci muka.

Cucilah wajah secara rutin pagi dan malam hari. Gunakan sabun wajah lembut yang bisa membersihkan, tetapi tidak menghilangkan kandungan minyak pada wajah.

  • Scrubbing atau eksfoliasi secara berlebihan

Melakukan pengangkatan sel kulit mati dengan cara scrubbing memang perlu, namun jangan terlalu sering. Lakukan scrubbing 1-2 kali dalam seminggu dengan menggosoknya secara lembut.

Menggosok kulit dengan kasar justru akan memicu iritasi dan mengikis kelembapan alami kulit. Akibatnya, kulit menjadi semakin kering.

Selain itu, eksfoliasi yang berlebihan juga bisa merusak pelindung kulit dan membuat kulit menjadi lebih kering. Pelindung kulit yang rusak tersebut berpotensi membuat kulit menjadi alergi, iritasi dan memudahkan penyebaran virus pada kulit.

  • Menggunakan produk dengan kandungan zat tertentu

Bagi Anda yang memiliki jenis kulit kering harus menghindari pemakaian produk yang mengandung beberapa jenis zat. Contohnya alkohol, benzoyl peroxide, salicylic acid dan retinoid.

Berhati-hatilah, kini banyak produk perawatan kulit dan kosmetik yang mengandung alkohol dalam bentuk gel atau losion.

Perlu Anda ketahui, alkohol akan menyerap kelembapan alami kulit. Tentunya hal ini akan membuat kulit Anda semakin kering.

Di sisi lain, untuk menjaga kesehatan kulit, selain mengonsumsi makanan bervitamin, Anda juga disarankan mengonsumsi suplemen yang mengandung vitamin E sebanyak 250 – 400 IU dalam sehari.

Sebagai informasi, vitamin E juga merupakan sumber antioksidan yang dapat menjaga kelembapan dan kesehatan kulit Anda dari radikal bebas.

  • Menggunakan produk yang mengandung pengharum

Sebagian produk kecantikan mengandung wewangian yang justru dapat menyebabkan alergi, iritasi kulit dan kulit kering. Jadi, hindari berbagai produk tersebut, termasuk Anda yang memiliki kulit kering.

  • Tidak menggunakan pelembap kulit

Kulit kering membutuhkan kelembapan ekstra. Untuk itu, pastikan menggunakan pelembap setelah mencuci muka atau tangan. Pilih jenis krim atau losion yang mengandung vitamin E, vitamin C, urea dan asam laktat.

Karena zat-zat tersebut terbukti dapat membantu pengikatan air pada kulit, sehingga dapat melembapkan kulit secara maksimal. Oleskan pelembap atau losion maksimal 5 menit setelah mencuci wajah agar pelembap bisa terserap dengan sempurna.

Bagi Anda yang beraktivitas di ruangan dengan pendingin, gunakan losion sesering mungkin.

  • Malas minum air putih

Minum air yang cukup sangat penting bagi kesehatan kulit, terutama untuk menghidrasi kulit. Pastikan Anda telah meminum air sebanyak 8 gelas atau 2 liter per hari agar memiliki kulit yang sehat.

Menjaga kesehatan kulit sebenarnya tidak sulit, asal Anda mau melakukannya. Yuk, ikuti berbagai tips di atas agar terhindar dari kult kering dan risiko penyakit kulit lain yang lebih berbahaya. Terakhir, kenali karakteristik kulit, sehingga Anda bisa memiliki panduan yang benar dalam merawatnya.

[NP/ RH]

Kosmetik
dermatitis
kulit
Kulit Kering
mencuci wajah
Scrubbing
Produk Perawatan Kulit