Eksim merupakan kondisi terjadinya peradangan pada kulit yang menyebabkan kulit kering, gatal, ruam, bercak bersisik, lecet, dan infeksi kulit. Banyak faktor yang menyebabkannya, termasuk interaksi pada lingkungan dan faktor genetik.
Eksim yang tidak diobati dengan benar akan menyebabkan penderitanya terus-menerus merasa gatal. Di samping itu, penampilan kulit pun akan terpengaruh, sehingga kurang enak dipandang.
Adapun berbagai cara yang bisa dipilih untuk mengobatinya. Salah satunya adalah dengan menggunakan sabun susu kambing. Ketahui lebih dalam terkait manfaatnya dan cara penggunaannya lewat ulasan berikut ini.
Manfaat Sabun Susu Kambing untuk Atasi Eksim
Sabun susu kambing terbuat dari alkali yang dicampur dengan lemak dan minyak. Dalam hal ini, sebagian lemak dalam sabun berasal dari susu kambing.
Penggunaan sabun susu kambing secara topikal dipercaya dapat memberikan manfaat untuk masalah kulit, salah satunya eksim. Ini berkat kandungan asam laktat dan asam lemak pelembap alami yang ditemukan dalam susu kambing.
Artikel Lainnya: Cara Menghilangkan Eksim di Wajah yang Aman dan Efektif
Berikut ini adalah beberapa manfaat sabun susu kambing untuk kulit dengan eksim:
1. Lembut dan Sangat Efektif untuk Kulit Kering
Menurut dr. Brent Ridge, salah satu pendiri skincare Beekman 1802, susu kambing memiliki pH yang sama dengan kulit manusia.
“Jadi, ketika Anda membersihkan tubuh dengan susu kambing, Anda tidak mengganggu mantel asam, atau mikrobioma alami kulit,” jelas dr. Ridge.
Dokter Ridge juga menambahkan bahwa susu kambing sangat mirip dengan susu manusia. Jadi, ketika mengenai kulit, tidak akan meningkatkan respons inflamasi yang biasanya terjadi ketika menggunakan produk kulit tertentu.
“Karena susu kambing sangat mirip susu manusia, kulit akan mengenalinya dan minim reaksi negatif,” katanya.
Oleh sebab itu, susu kambing pun dinilai cocok untuk dibuat sebagai sabun untuk eksim.
2. Menjaga Kelembapan Kulit
Masalah utama dari eksim adalah kulit yang terasa kering dan gatal. Oleh sebab itu, melembapkan kulit menjadi cara terbaik untuk mengatasi eksim. Nah, Salah satu keistimewaan sabun susu kambing adalah kandungan asam laktat.
Asam alfa-hidroksi (AHA) ini dikenal dengan sifat hidrasi dan pengelupasan kulitnya yang lembut. Melansir Healthline, asam laktat terbukti meningkatkan produksi ceramide, perekat di antara sel-sel kulit.
Artikel Lainnya: Eksim Susu pada Bayi, Kondisi Apakah Itu?
Saat ada perekat yang bagus dan rapat di antara sel-sel kulit Anda, kelembapan kulit akan terjaga. Selain itu juga mengeluarkan sesuatu yang tidak baik dari kulit, seperti bakteri dan alergen.
Asam laktat juga bekerja seperti magnet untuk menarik dan mempertahankan kelembapan kulit. Itulah mengapa sabun susu kambing dapat memberikan kulit yang lebih halus, cerah, dan tampak lebih terhidrasi.
3. Menjaga Skin Barrier
Menurut dr. Devia Irine Putri, “Susu kambing memiliki kandungan vitamin A, asam laktat, asam lemak, probiotik yang membantu menjaga skin barrier.”
“Pada orang yang memiliki eksim, biasanya skin barrier-nya rusak. Jadi, produk perawatan yang mengandung susu kambing bisa membantu memperbaikinya,” jelas dr. Devia.
Selain itu, Healthline menyebutkan bahwa probiotik oral pada asam laktat telah digunakan untuk mengobati eksim pada bayi.
Karena probiotik juga ditemukan dalam asam laktat yang terdapat pada susu kambing, penggunaan sabun susu kambing untuk mengatasi eksim pun patut dicoba.
Artikel Lainnya: Benarkah Semanggi Merah Dapat Ringankan Eksim?
Cara Penggunaan untuk Mencegah Efek Samping
Sabun susu kambing sangat cocok untuk sebagian orang, tetapi tidak untuk semua orang. Sebuah penelitian yang dipublikasikan Wiley Online Library mencatat bahwa menggunakan sabun susu kambing saat kondisi kulit sedang meradang dapat meningkatkan kemungkinan reaksi alergi lain.
Penelitian juga menunjukkan bahwa menyerap bahan-bahan tertentu melalui penghalang kuling yang terganggu dapat menyebabkan alergi makanan di kemudian hari.
Untuk mencegah efek sampingnya, ketahui penggunaan sabun ini dengan tepat. Hal utama yang harus dilakukan adalah menemukan produk sabun susu kambing berkualitas. Pastikan bahwa sabun dibuat dari susu kambing segar.
Anda yang menderita eksim juga sebaiknya melakukan tes reaksi kulit terlebih dahulu. Caranya, tambahkan sedikit sabun ke air hangat di bak mandi. Bila tidak menimbulkan reaksi kulit yang negatif, berarti sabun susu kambing aman digunakan pada kulit Anda.
Seperti itulah beberapa manfaat sabun susu kambing yang bisa membantu mengatasi eksim. Dengan kandungan asam laktat pada susu kambing, kulit akan lebih terhidrasi.
Hal ini dapat menjauhkan kulit dari kondisi kering yang merupakan gejala utama dari eksim. Untuk berkonsultasi terkait eksim atau masalah kulit lainnya, gunakan fitur LiveChat 24 jam atau di aplikasi KlikDokter.
(PUT/AYU)
Referensi:
- National Eczema Association. Diakses 2022. What is Eczema?
- Healthline. Diakses 2022. Can Goat’s Milk Soap Treat Eczema?
- Wiley Online Library. Diakses 2022. P31: GOAT’S MILK ALLERGY ASSOCIATED WITH THE USE OF GOAT’S MILK SKIN PRODUCTS IN INFLAMMATORY SKIN CONDITIONS. 2017.
- Healthline. Diakses 2022. Three Reasons Goat Milk is the Secret Ingredient Your Skin Needs.
- Wawancara dr. Devia Irine Putri.