Tangan digunakan untuk beragam aktivitas dalam kehidupan. Mulai dari memasak, membersihkan rumah, menulis, hingga makan. Untuk itu, menjaga kebersihan tangan adalah salah satu aspek penting dalam kesehatan Anda. Pasalnya, menjaga tangan tetap bersih berkontribusi penting pada imunitas kulit yang baik.
Imunitas Kulit sebagai Perlindungan Tubuh
Kulit Anda memiliki sistem imunitas yang penting sebagai perlindungan tubuh terluar. Organ terbesar di tubuh manusia ini berperan sebagai ‘jembatan’ antara organ di dalam tubuh dengan lingkungan luar. Itulah sebabnya, kulit sangat rentan terpapar toksin dan kuman yang merugikan.
Untuk itu, kulit juga bekerja sebagai daya tahan tubuh yang berperan aktif dalam menjaga kesehatan tubuh. Respons imunitas pada kulit ini melibatkan berbagai macam sel, yang berfungsi sebagai lini pertama melawan infeksi dan benda asing lainnya.
Imunitas kulit yang baik perlu ditunjang dengan kulit yang sehat pula. Ciri-ciri kulit yang sehat antara lain:
- Terasa halus, tanpa permukaan yang terlihat pecah
- Tidak terasa panas maupun terlihat kemerahan
- Tidak kering, bersisik, maupun terlalu lembap dan berkerut
- Kebersihan tangan kunci imunitas kulit
Tangan—dalam hal ini telapak tangan—adalah salah bagian tubuh yang paling aktif. Dengan tangan, Anda memegang, menyentuh, meraba, atau mengelus benda apa pun di sekitar. Dengan tangan yang sama, Anda juga mengucek mata, memasak, dan memasukkan makanan ke dalam mulut.
Padahal, tangan dan jari-jari Anda berpotensi ditempeli oleh virus, bakteri, jamur, maupun parasit penyebab penyakit. Misalnya, bakteri Staphylococcusaureus penyebab infeksi kulit dan impetigo, virus Herpes simplex penyebab penyakit herpes. Adapun jamur Tricophytonrubrum menjadi sebab tersering infeksi kulit dan kuku.
Saat tangan Anda kotor dan ada luka sedikit saja, bakteri dan virus bisa dengan mudah masuk ke dalam tubuh. Belum lagi, kalau Anda memasukkan makanan dengan tangan yang kotor.
Itulah sebabnya, menjaga kebersihan tangan adalah kunci imunitas kulit yang baik. Untuk menjaga tangan tetap bersih dan mencegah infeksi pada kulit, mencuci tangan dengan sabun adalah salah satu aspek penting.
Bagaimana Cara Menjaga Kebersihan Tangan?
Kebersihan tangan adalah salah satu langkah penting untuk mencegah terinfeksi penyakit dan juga menularkannya pada orang lain. Hal ini dapat diupayakan dengan mencuci tangan dengan sabun dan air mengalir, setidaknya sebelum makan, setelah ke toilet, dan setelah bersentuhan dengan banyak orang.
Untuk mencuci tangan yang benar, ada beberapa langkah yang dapat Anda lakukan. Setelah telapak tangan dibasahi dan diberi sabun, ikuti langkah-langkah di bawah ini:
- Gosok telapak tangan dengan telapak tangan.
- Gosok telapak kanan di atas punggung tangan kiri dan sebaliknya.
- Gosok telapak dengan telapan dan jari saling terkait.
- Letakkan punggung jari pada telapak satunya dengan jari saling mengunci.
- Jempol kanan digosok memutar oleh telapak kiri, dan sebaliknya.
- Jari kiri menguncup, gosok memutar ke kanan dan ke kiri pada telapan tangan, dan sebaliknya.
Akhiri mencuci tangan dengan membilasnya hingga bersih dengan air mengalir, lalu keringkan tangan menggunakan tisu, handuk bersih, atau secara alami.
Menjaga kebersihan tangan adalah kunci dalam imunitas kulit yang baik. Untuk itu, jangan lupa mencuci tangan dengan air dan sabun untuk memastikan semua kuman mati. Dengan begini, Anda akan terhindar dari berbagai macam penyakit yang dapat ditularkan melalui tangan yang kotor.
[HNS/ RH]