Semakin bertambahnya usia, stamina tentu tak lagi sekuat di waktu muda. Tak hanya berpengaruh pada aktivitas sehari-hari, ini juga turut memengaruhi urusan ranjang.
Pada pria, bertambahnya usia kerap dikaitkan dengan keperkasaan yang kian menghilang. Kekhawatiran akan impotensi hingga ejakulasi dini sering menjadi persoalan yang membuat resah.
1. Penuaan dapat melemahkan kekuatan ereksi
Fakta. Ya, kekuatan ereksi pria memanga akan semakin melemah seiring dengan usia. Namun pria dengan kondisi medis, seperti diabetes, hipertensi dan kolesterol tinggi, dapat mengalami gangguan ereksi di usia yang tergolong masih muda.
2. Penis kecil memengaruhi kualitas hubungan seksual
Mitos. Faktanya, banyak pria yang memiliki pandangan salah bahwa seks yang hebat membutuhkan penis yang besar dan panjang. Karena itu tak heran jika banyak pria memperbesar penis melalui prosedur yang salah dan tidak aman. Padahal hal tersebut justru dapat mengganggu kemampuan ereksi pada pria.
3. Obat ‘kuat’ dapat tingkatkan kualitas rangsangan seksual
Mitos. Faktanya, obat ‘kuat’ tidak dapat meningkatkan rangsangan seksual. Obat ini hanya akan meningkatkan aliran darah ke penis, dengan tujuan membuat ereksi pada penderita impotensi (gangguan ereksi).
4. Obat ‘kuat’ bisa sebabkan kematian pada penggunanya
Fakta. Meskipun sangat jarang, namun penggunaan obat ‘kuat’ tanpa adanya anjuran dari dokter bisa saja berujung pada kematian. Apalagi bila digunakan oleh penderita penyakit jantung.
5. Penuaan sebabkan gairah seksual menurun
Mitos. Tidak ada batasan umur soal seksualitas. Namun bagi mereka yang berusia di atas 50 tahun, seks bukan lagi soal seberapa sering, tetapi seberapa berkualitasnya.
Hasil survei National Council on Aging pada pria usia di atas 60 tahun yang berhubungan seks rutin menunjukkan bahwa sebanyak 74% responden merasa lebih puas dengan kehidupan seks mereka di usia tersebut dibanding saat usia masih 40-an.
Untuk menambah kemesraan Anda dan pasangan, hubungan seks bukanlah satu-satunya jalan. Jadi jangan khawatir, Anda dan pasangan pasti akan tetap bahagia asalkan bisa menghabiskan waktu bersama-sama.
(NB/RH)