Kulit

Daftar Salep Alergi yang Dapat Dibeli Secara Bebas

Obat salep biasanya menjadi pilihan untuk meredakan gejala alergi di kulit. Berikut daftar salep alergi yang bisa dibeli tanpa resep dokter.

Daftar Salep Alergi yang Dapat Dibeli Secara Bebas

Gejala alergi yang kambuh memang sangat mengganggu, salah satu contohnya yang muncul di kulit. Untuk meredakannya, beberapa obat salep alergi biasanya bisa diandalkan.

Untungnya, sudah banyak obat atau salep alergi yang dijual bebas di apotek dan bisa Kamu beli sendiri tanpa resep dokter. Namun tetap, penting bagimu untuk memahami jenis obat yang sesuai dengan kondisi alergimu.

Saat kulit timbul biduran, gatal, dan ruam merah, mungkin itu pertanda Kamu memiliki alergi kulit. Penyebab alergi kulit bisa bermacam-macam dan agak sulit diketahui di awal. Untuk itu, perlu pemeriksaan dokter demi memastikannya.

Berikut adalah beberapa jenis salep alergi dan bahan aktifnya yang perlu Kamu ketahui.

1. Losion Calamine

Losion ini tak memerlukan resep dokter dan mampu membantu meredakan alergi kulit ringan. Losion calamine dapat Kamu gunakan untuk mengobati pruritus

Fungsinya adalah untuk membantu meredakan gatal, nyeri, dan ketidaknyamanan yang disebabkan oleh kondisi seperti gigitan serangga, atau cacar air.

Kamu juga dapat menggunakan obat ini untuk mengeringkan iritasi kulit dan melindungi kulit. Kamu hanya boleh menggunakan losion calamine pada kulit (secara topikal). Obat ini bisa berbahaya jika tertelan.

Artikel lainnya: Cara Mudah Basmi Kutu Kasur di Rumah

2. Krim Oatmeal Koloid

Ini juga merupakan salep alergi yang tersedia di apotek, baik untuk alergi deterjen, makanan, sabun, dan lainnya. Oatmeal yang ditumbuk halus bisa dioleskan ke kulit untuk meredakan iritasi kulit yang berhubungan dengan eksim.

Obat ini juga dapat digunakan sebagai pelembap untuk mengobati atau mencegah kulit kering, kasar, bersisik, gatal dan iritasi kulit ringan (seperti ruam popok dan kulit terbakar akibat terapi radiasi). 

Jenis obat ini bisa berfungsi sebagai emolien. Emolien adalah zat yang melembutkan dan melembapkan kulit serta mengurangi rasa gatal dan mengelupas.

3. Krim Dimetikon

Krim dimetikon mengandung bahan yang umum ditemukan di dalam pelembap. Berguna untuk merawat dan mencegah kulit kering juga gatal.

Selain untuk gatal alergi, salep ini bisa digunakan untuk menangani kulit bersisik dan iritasi kulit ringan (seperti ruam popok dan kulit terbakar akibat terapi radiasi).

4. Salep Topikal Lanolin

Ilustrasi Salep Ketoconazole

Lanolin adalah zat lilin berwarna kuning yang ditambahkan ke dalam banyak produk topikal karena kemampuannya dalam melembapkan kulit.

Karena kandungan lemaknya yang tinggi, lanolin bersifat oklusif, artinya mencegah penguapan air dari kulit. Hal ini menjaga kelembapan kulit dan membantu penyembuhan kulit.

Artikel lainnya: Penyebab dan Cara Atasi Ruam di Leher Bayi

Itulah deretan salep untuk alergi kulit yang bisa dibeli di apotek secara bebas. Akan tetapi, hal yang paling penting dalam mengatasi alergi adalah mengetahui dan menghindari pencetus alergi itu sendiri.

Penyebab alergi bisa bermacam-macam. Beberapa contohnya adalah makanan, udara, dan bahan produk tertentu yang terkena kulit. Bahan iritan yang umumnya menjadi pemicu, antara lain sabun, deterjen, atau parfum.

Selain itu, ada juga yang disebabkan oleh serbuk sari, debu, bulu binatang, dan jamur. Obat alergi jenis topikal memang sering digunakan untuk mengatasi gejala alergi kulit dan umumnya tergolong aman. Pilihan obatnya pun mudah ditemukan di apotek.

Penting bagimu untuk mengetahui komponen aktif dari setiap salep alergi yang dijual di pasaran. Jika gejalanya terlihat tambah parah, maka jangan tunda periksa ke dokter untuk penanganan lebih tepat.

Akan lebih baik jika Kamu memeriksakan kondisi kulit sebelum mencoba salep kulit. Gangguan kulit paling baik ditegakkan dengan pemeriksaan langsung.

Jika Kamu punya pertanyaan mengenai alergi kulit atau kesehatan kulit, konsultasikan dengan dokter melalui layanan Tanya Dokter atau Temu Dokter untuk konsultasi yang lebih praktis. Jangan lupa untuk #JagaSehatmu selalu.

Jangan lupa untuk selalu rutin cek kesehatan Kamu dengan pesan layanan pemeriksaan kesehatan bisa dilakukan secara online.Yuk, download aplikasi KlikDokter sekarang untuk mendapatkan informasi kesehatan dan beli obat menggunakan fitur KALStore.

Alergi