Tulang

Tip Praktis Mengatasi Carpal Tunnel Syndrome (CTS)

dr. Muhammad Anwar Irzan, 25 Jan 2017

Ditinjau Oleh Tim Medis Klikdokter

Carpal Tunnel Syndrome (CTS) atau nyeri yang disertai kesemutan bisa terjadi pada siapa saja. Tenang, ini cara mengatasinya.

Tip Praktis Mengatasi Carpal Tunnel Syndrome (CTS)

Sering mengalami nyeri yang disertai kesemutan? Awas, bisa jadi Anda mengalami Carpal Tunnel Syndrome! Pernah dengar?

Carpal Tunnel Syndrome (CTS) merupakan suatu kondisi saat jari mengalami nyeri atau kesemutan. Kejadian ini disebabkan oleh penekanan atau jepitan pada saraf median di pergelangan tangan.

Salah satu tindakan yang bisa Anda lakukan untuk mengurangi keluhan CTS adalah dengan mengistirahatkan pergelangan tangan yang nyeri. Anda juga bisa menggunakan kompres dingin di area yang nyeri selama 10-15 menit, selama 1-2 kali setiap jam.

Dalam beberapa kasus, CTS memerlukan bidai di bagian pergelangan tangan, dengan posisi tangan agak sedikit menekuk ke atas. Ini dilakukan di malam hari, selama paling sedikit 3-4 minggu.

Tindakan ini bisa digunakan sebagai terapi awal mengatasi CTS. Sebab, efek sampingnya sedikit dan risikonya sangat rendah.

Sedangkan untuk terapi obat-obatan antinyeri baru dapat dilakukan apabila tindakan di atas gagal untuk mengurangi keluhan nyeri, kebas dan kesemutan. Namun sebelum menjalani terapi ini, sebaiknya berkonsultasilah terlebih dahulu pada dokter.

Jika terapi yang dapat dilakukan di rumah ataupun terapi obat-obatan belum mampu mengatasi keluhan CTS, maka terapi bedah menjadi satu-satunya jalan keluar. Namun terapi bedah baru bisa dilakukan setelah dokter memeriksa elektrofisiologi pada bagian karpal pasien, yang diduga menjepit saraf.

Carpal Tunnel Syndrome (CTS) memang terasa asing di telinga. Namun bukan berarti penyakit ini tidak bisa menghampiri Anda. Waspada, jangan sampai lengah!

(NB/ RH)

Pencegahan Nyeri
Nyeri Kesemutan
Mengatasi Cts
Carpal Tunnel Syndrome