Kesehatan Mental

Mengenal Cibophobia, Rasa Takut Berlebih Terhadap Makanan

Tri Yuniwati Lestari, 27 Mar 2021

Ditinjau Oleh Tim Medis Klikdokter

Fobia alias ketakutan berlebih akan sesuatu hal. Salah satu fobia yang tidak biasa adalah cibophophia atau rasa takut terhadap makanan. Kenali gejalanya!

Mengenal Cibophobia, Rasa Takut Berlebih Terhadap Makanan

Fobia merupakan rasa takut yang tidak masuk akal terhadap hal atau situasi tertentu. Kondisi ini dapat dialami oleh siapa saja, baik anak maupun orang dewasa.

Di antara sekian jenisnya, salah satu fobia yang terbilang tidak biasa adalah cibophobia alias merasa ketakutan saat berhadapan dengan makanan tertentu. Fobia yang satu ini membuat pengidapnya tak mau konsumsi makanan tertentu.

1 dari 3

Mengenal Cibophobia, Rasa Takut Berlebih Terhadap Makanan

Orang dengan cibophobia sering menghindari makanan dan minuman tertentu karena merasa takut. 

Dijelaskan oleh Gracia Ivonika, M.Psi., Psikolog, penyebab cibophobia dipengaruhi oleh beberapa faktor, yaitu genetik dan lingkungan.

“Kepribadian juga dapat menjadi salah satu faktor risiko cibophobia. Misalnya, orang yang cenderung neurotik atau mudah cemas lebih rentan mengembangkan fobia,” tutur Gracia.

Jenis makanan yang ditakuti oleh orang dengan kondisi cibophobia bisa berbeda-beda. 

Artikel Lainnya: Mengenal Emetophobia, Ketakutan Berlebih pada Muntah

Melansir healthline, berikut ini beberapa makanan yang biasanya ditakuti oleh orang dengan kondisi tersebut:

  • Makanan yang Mudah Basi

Susu, sayur, buah, dan daging adalah beberapa jenis makanan yang sering membuat cibophobia takut mengonsumsinya. Mereka beranggapan bahwa makanan tersebut akan membuat sakit setelah dikonsumsi.

  • Makanan Setengah Matang 

Orang dengan cibophobia tidak suka dengan makanan makanan setengah matang. Mereka akan memasak makanan sampai benar-benar matang atau bahkan sampai gosong dan sangat kering.

  • Makanan yang Sedikit Lagi Kedaluwarsa

Orang dengan cibophobia mungkin takut pada makanan yang mendekati atau melewati masa kedaluwarsa. 

Mereka mungkin juga percaya bahwa makanan akan lebih cepat kedaluwarsa setelah kemasannya dibuka.

  • Makanan Sisa

Beberapa penderita cibophobia tidak mau mengonsumsi makanan sisa, karena mereka percaya bahwa dapat membuatnya jatuh sakit.

Artikel Lainnya: Ini Dia Kiat Sederhana Taklukkan Fobia

  • Makanan Siap Saji

Orang cibophobia cenderung tak ingin makan di restoran atau tempat lainnya yang menyediakan makanan siap saji.

Orang yang memiliki fobia terhadap makanan mungkin akan mengalami beberapa gejala berikut ini saat dihadapkan dengan sumber ketakutannya:

  • Peningkatan tekanan darah
  • Badan gemetar atau jantung berdebar kencang
  • Sesak napas, sakit kepala, dan sakit perut
  • Mulut kering dan tidak bisa berbicara secara tiba-tiba 
  • Berkeringat banyak
  • Mual hingga muntah.
2 dari 3

Komplikasi Akibat Cibophobia

Jika orang yang memiliki cibophobia tidak mencoba menangani rasa takutnya dengan baik, maka akan terjadi beberapa kondisi yang bisa merugikan dirinya sendiri. Salah satunya kondisi yang dimaksud adalah perilaku yang semakin obsesif. 

Melansir dari very well, orang dengan cibophobia akan memilih menahan lapar daripada harus mengonsumsi makanan yang dianggapnya mengerikan. 

Karena tindakan tersebut, orang yang takut terhadap makanan rentan mengalami malnutrisi. Kondisi ini bisa meningkatkan risiko penyakit lain, seperti anemia.

Artikel Lainnya: Mengenal Ryziphobia, Rasa Takut Berlebih Terhadap Nasi

3 dari 3

Penanganan Cibophobia Menurut Psikolog

Jika Anda mengalami cibophobia dan dirasa sudah sangat mengganggu keseharian, segera cari bantuan profesional. 

Banyak orang yang akhirnya bisa mengatasi fobia makanan dengan penanganan dari psikolog.

“Sama seperti fobia yang lain; bisa diatasi dengan penanganan yang tepat. Biasanya diberikan psikoterapi, seperti cognitive behavioral therapy (CBT), systematic desensitization, exposure therapy, hipnoterapi, dan sebagainya,” ucap Gracia.

Jika perlu, tambah Gracia, orang dengan fobia makanan juga perlu pertolongan medis sesuai anjuran dari dokter atau psikiater. 

Jadi, jangan ragu untuk segera berobat ke psikolog jika Anda merasa mengalami gejala-gejala yang berhubungan dengan cibophobia

Anda juga bisa berkonsultasi dengan psikolog melalui layanan LiveChat 24 jam atau di aplikasi Klikdokter.

(NB/AYU)

Fobia