Vitamin D merupakan nutrisi penting untuk menjaga kesehatan tulang, gigi, dan otot. Terpenuhinya vitamin D juga dapat menurunkan risiko osteoporosis. Vitamin D bisa didapatkan dari sinar matahari, makanan, maupun buah yang mengandung vitamin D.
Berdasarkan Angka kecukupan Gizi (AKG), laki-laki ataupun perempuan dewasa memerlukan asupan vitamin D sebanyak 15 mikrogram (mcg) per hari. Selain mikrogram, satuan vitamin D juga sering disebut sebagai International Units (IU).
Bila dihitung menggunakan IU, maka kebutuhan harian orang dewasa sebanyak 600 IU. Hal ini karena 1 mcg setara dengan 40 IU.
Disampaikan oleh dr. Devia Irine Putri, “Sulit menemukan buah yang secara langsung mengandung vitamin D. Saat ini, vitamin D lebih banyak ditemukan pada produk susu, ikan, daging, telur, sayuran hijau, dan makanan atau minuman yang terfortifikasi”.
Artikel lainnya: Ini Pentingnya Penuhi Kebutuhan Vitamin D Setiap Hari
Meski demikian, dr. Devia menyatakan bahwa terdapat beberapa buah lainnya yang bisa mengaktifkan vitamin D dalam tubuh. Berikut adalah beberapa buah yang mengandung vitamin D, yaitu:
1. Almon
Almon memang adalah dikenal sebagai kacang-kacangan. Namun, pada dasarnya almon berasal dari pohon, yang kamu kenal sebagai kacangnya sebenarnya adalah buahnya.
Almon termasuk ke dalam jenis buah yang mengandung vitamin D. Namun perlu diketahui, untuk mendapatkan vitamin D, almon bukan dikonsumsi sebagai buah, melainkan diminum sebagai susu almond.
Sebagian besar susu almon sudah difortifikasi atau ditambahkan kandungan vitamin D. Dalam satu gelas susu almond, Kamu bisa mendapatkan 107 IU vitamin D.
2. Jeruk
Jeruk telah terkenal sebagai sumber vitamin C yang tinggi. Selain itu, jeruk juga bisa menjadi sumber vitamin dan mineral lainnya, salah satunya vitamin D.
Sayangnya, kamu belum bisa mendapatkan vitamin D apabila jeruk dikonsumsi sebagai buah. Kemungkinan besar kamu akan mendapatkan asupan vitamin D, jika mengonsumsi buah jeruk dalam bentuk minuman kemasan.
Pasalnya, sebagian besar minuman kemasan jus jeruk telah difortifikasi vitamin D. Dalam segelas jus jeruk, kamu bisa mendapatkan 100 IU vitamin D.
3. Apel
Apel sebenarnya bukan termasuk ke dalam buah yang mengandung vitamin D. Namun, apel mengandung magnesium yang cukup tinggi.
Studi dari Uwitonze dan Razzaque mengungkapkan bahwa, asupan magnesium berperan membantu mengaktifkan vitamin D dalam tubuh. Selain itu, magnesium juga bermanfaat untuk mencegah penipisan tulang.
4. Pisang
Sama seperti apel, pisang juga bukan merupakan buah yang mengandung vitamin D. Namun, pisang memiliki nutrisi penting lainnya untuk mendukung kerja vitamin D dalam tubuh, yaitu magnesium.
Artikel lainnya: Yuk, Penuhi Kebutuhan Vitamin D Tubuh dengan Ini
Pada sebuah studi dari jurnal Metabolites, dijelaskan bahwa kekurangan magnesium dapat mengganggu aktivasi vitamin D di dalam tubuh. Kekurangan vitamin D dan magnesium akan meningkatkan risiko kerapuhan tulang, terutama pada wanita. Jadi, keseimbangan nutrisi magnesium dan vitamin D oleh tubuh sangat diperlukan.
5. Alpukat
Alpukat juga bukan merupakan buah yang mengandung vitamin D. Namun buah ini, memiliki kandungan magnesium yang cukup tinggi sehingga baik dikonsumsi untuk membantu mengaktifkan vitamin D dalam tubuh.
Selain itu, alpukat juga membantu penyerapan nutrisi yang larut dalam lemak, seperti vitamin A, D, E, dan K ke dalam tubuh.
Meskipun buah-buah di atas tidak secara langsung mengandung vitamin D, kamu tetap bisa mengambil manfaat nutrisi lainnya dalam buah tersebut. Selain itu ingat untuk tetap mencukupi nutrisi vitamin D dari makanan lainnya atau suplemen.
Memastikan kecukupan asupan vitamin D sangat penting untuk #JagaSehatmu. Bila ada pertanyaan lain seputar nutrisi-nutrisi penting lainnya yang diperlukan tubuh, Kamu bisa langsung tanyakan pada ahlinya melalui fitur tanya dokter di aplikasi KlikDokter.
(APR/JKT)
- Uwitonze, A. M., & Razzaque, M. S. Diakses pada 2022. Role of Magnesium in Vitamin D Activation and Function. The Journal of the American Osteopathic Association, 118(3), pp. 181–189.
- Dominguez, L. J., et al. Diakses pada 2022. Vitamin D Sources, Metabolism, and Deficiency: Available Compounds and Guidelines for Its Treatment. Metabolites, 11(4), 255.
- National Institute of Health. Vitamin D. Diakses pada 2022.
- National Institute of Health. Magnesium. Diakses pada 2022.
- Dietary Guidelines of America. Food Sources of Vitamin D. Diakses pada 2022.
- National Health Service UK. Vitamin D. Diakses pada 2022.
- Kementerian Kesehatan RI. Diakses pada 2022. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 28 Tahun 2019 Tentang Angka Kecukupan Gizi yang Dianjurkan Untuk Masyarakat Indonesia.
- Cedars Sinai. In Case You Need to Eat More Avocado. Diakses pada 2022.