Asian Games 2018 sudah memasuki hari kelima. Beberapa cabang olahraga sudah memperebutkan medali dan beberapa cabang yang masih menggelar babak penyisihan. Terkait hal itu, para atlet yang masih berjuang harus menjaga asupannya dan menghindari camilan tak sehat yang dapat memicu sakit perut.
Menjaga kondisi sangat penting untuk atlet yang sedang mengikuti ajang sebesar Asian Games. Sebab para atlet menjadi perwakilan dari masing-masing negara, dan tentunya harus menjaga nama baik negaranya. Sasaran setiap atlet yang bertanding adalah meraih medali, terutama medali emas.
Dengan meningkatnya persaingan dari hari ke hari, para atlet dituntut untuk berada dalam kondisi 100 persen sehat. Mereka juga harus memperhatikan asupan agar dapat berkompetisi dengan kondisi prima dan mendapatkan hasil yang baik.
Makanan penyebab sakit perut
Karena perjuangan memperebutkan medali masih terus berjalan, setiap makanan yang dikonsumsi para atlet tidak boleh disepelekan, termasuk kegiatan ngemil atlet di waktu senggang. Salah-salah, camilan yang dikonsumsi justru menyebabkan sakit perut dan mengganggu saat berlaga di lapangan.
Kedengarannya mungkin sepele, tapi sakit perut yang berujung kepada kram perut, sakit mag, dan diare dapat membuat kiprah atlet di Asian Games tidak maksimal. Berikut daftar camilan yang harus dihindari oleh atlet agar terhindar dari sakit perut, menurut dr. Karin Wiradarma dari KlikDokter:
1. Makanan pedas
Makanan pedas dapat mengiritasi lambung, terutama bagi Anda yang tidak terbiasa mengonsumsinya. Makanan jenis ini juga bisa membuat perut Anda kembung, begah, bahkan memicu sakit mag.
Selain itu, saat asam lambung terlalu tinggi, Anda dapat mengalami diare yang kemudian dapat menyebabkan badan lemas. Tentu saja, kondisi ini bisa mengganggu kiprah Anda di Asian Games.
2. Makanan asam
Selain makanan pedas, makanan yang sifatnya asam seperti jeruk dan lemon dapat mengiritasi permukaan dalam dinding lambung dan menimbulkan berbagai masalah pencernaan seperti kembung, begah, mual, muntah, dan diare.
3. Makanan dengan kandungan gas tinggi
Meskipun terlihat sehat, untuk menghindari perut kembung, begah, dan tidak nyaman, sebaiknya hindari camilan yang dapat memproduksi banyak gas, seperti brokoli, kol, sawi, dan kacang-kacangan.
Selain itu, sebagai atlet, Anda sebaiknya menghindari minuman bersoda yang dapat memproduksi gas tambahan di dalam perut. Hati-hati, perut yang kembung dapat membuat Anda lebih mudah mual dan muntah.
4. Makanan mengandung lemak
Selanjutnya dr. Karin mengatakan, makanan berlemak dapat menimbulkan gangguan pencernaan yang bisa menyebabkan perut kembung dan begah. Apalagi bagi Anda yang memiliki penyakit gangguan empedu atau memiliki riwayat operasi batu empedu, makan tinggi lemak dapat membuat Anda bolak-balik ke toilet.
5. Kafein
Zat ini biasanya ada di dalam kopi. Kafein dapat menstimulasi pergerakan saluran pencernaan, sehingga Anda rentan mengalami diare, terutama apabila mengonsumsi kopi dalam jumlah yang terlalu banyak, atau tidak terbiasa mengonsumsi kopi.
Khusus bagi Anda para atlet, sebaiknya tidak minum kopi jika sudah dekat waktunya untuk bertanding. Bagaimanapun, istirahat yang cukup adalah upaya terbaik untuk mengatasi rasa kantuk karena kelelahan. Jadi, aturlah waktu untuk beristirahat dengan baik meski jadwal latihan dan bertanding cukup padat.
Jika ingin makan camilan, ada baiknya untuk menghindari berbagai camilan penyebab sakit perut di atas, terutama bagi Anda para atlet yang masih melanjutkan perjuangan di Asian Games 2018. Jaga asupan nutrisi untuk memberikan yang terbaik bagi Indonesia. Selamat bertanding dan semoga sukses mengharumkan nama bangsa!
[NP/ RVS]