Diet dan Nutrisi

Inilah 6 Manfaat Rambut Jagung

Gerardus Septian Kalis, 11 Agu 2017

Ditinjau Oleh Tim Medis Klikdokter

Siapa sangka ternyata rambut jagung menyimpan banyak manfaat bagi kesehatan tubuh.

Inilah 6 Manfaat Rambut Jagung

Tak banyak yang tahu bahwa sebenarnya rambut jagung menyimpan manfaat bagi kesehatan tubuh, salah satunya dapat menghilangkan sakit kepala.

Berikut ini adalah manfaat lain yang bisa Anda dapatkan dari mengonsumsi rambut jagung:

1. Menghilangkan sakit kepala

Mengonsumsi rambut jagung ternyata baik untuk mengurangi sakit kepala. Rambut jagung bisa menenangkan saraf, meningkatkan sirkulasi darah, dan mengurangi kekakuan di bahu, leher, dan rahang.

2. Melindungi saluran kemih

Sifat antiseptik dan diuretik dari rambut jagung mampu mencegah infeksi yang memengaruhi saluran kemih. Mengonsumsi bahan organik ini akan mengurangi peradangan, mencegah iritasi dan mengurangi pertumbuhan bakteri.

3. Menghilangkan rasa nyeri

Sifat antiinflamasi dan alkali dalam rambut jagung sangat baik untuk mengobati nyeri pada sendi. Kandungan rambut jagung juga dapat mengurangi tingkat keasaman tubuh, melawan retensi cairan dan mengurangi kemungkinan reaksi inflamasi.

4. Mengatur tekanan darah tinggi

Rambut jagung sangat baik bagi penderita tekanan darah tinggi. Kandungan flavonoid di dalamnya dapat meningkatkan sirkulasi dan mengatur tekanan darah ke seluruh tubuh. Rambut jagung juga membantu mengontrol tingkat sodium dalam tubuh yang dapat menyebabkan tekanan darah tinggi.

5. Mengontrol ketegangan otot

Rambut jagung sangat dianjurkan untuk atlet karena membantu menenangkan ketegangan otot setelah aktivitas fisik dengan intensitas tinggi. Selain rendah kalori, rambut jagung juga membantu rehidrasi tubuh dan menjaga kadar elektrolit tetap seimbang.

6. Membantu detoksifikasi tubuh

Antioksidan yang terkandung dalam rambut jagung sangat bagus untuk merangsang penghapusan racun yang tersimpan dalam tubuh. Hilangnya racun ini bisa memperbaiki kesehatan hati karena mengoptimalkan fungsi ekskretoris dan mengurangi risiko penyakit lemak pada hati.

Agar khasiat rambut jagung berdampak pada tubuh, penggunaannya dianjurkan dengan cara direbus terlebih dahulu setelah itu diminum sebanyak 3-4 cangkir sehari. Namun, untuk ibu hamil perlu dibatasi karena dapat merangsang rahim dan menyebabkan keguguran.

Baca pula artikel serupa di sini. 

[DA/ RVS]

jagung
rambut jagung
Manfaat Rambut Jagung