Saat ini, kehadiran kesemek cukup langka di Indonesia. Buah ini berbentuk seperti tomat dan berwarna oranye. Awalnya, kesemek ditemukan di Jepang dan China.
Bila Anda menyukai rasa buah yang manis, kesemek mungkin bisa menjadi favorit. Tidak hanya enak, buah yang juga disebut persimmon ini mengandung berbagai nutrisi bermanfaat bagi kesehatan tubuh.
Melansir Healthline, 1 buah kesemek (168 gram) mengandung kalori, karbohidrat, protein, lemak, dan serat. Lalu, terdapat pula kandungan berbagai vitamin dan mineral, seperti vitamin A, C, E, B6, dan K, serta kalium, tembaga, dan mangan.
Kesemek pun menjadi sumber riboflavin (B2), thiamin (B1), folat, magnesium, dan fosfor.
Selain vitamin dan mineral, buah kesemek mengandung senyawa tumbuhan, termasuk tanin, flavonoid, dan karotenoid. Berikut ini beberapa manfaat buah kesemek untuk kesehatan:
1. Kesehatan Mata
Kesemek menyediakan banyak vitamin A dan antioksidan yang penting untuk kesehatan mata. Mengonsumsi satu kesemek dalam sehari dapat membantu memenuhi 55 persen asupan vitamin A.
Vitamin A mendukung fungsi membran konjungtiva dan kornea. Kandungan ini juga merupakan komponen penting dari rhodopsin, yaitu protein yang diperlukan untuk penglihatan normal.
Kesemek juga mengandung lutein dan zeaxanthin. Kandungan tersebut merupakan antioksidan karotenoid yang meningkatkan fungsi penglihatan.
2. Mengurangi Peradangan
Penyakit jantung, radang sendi, diabetes, kanker, dan obesitas berkaitan dengan peradangan kronis. Dalam mengurangi peradangan, disarankan untuk mengonsumsi makanan mengandung senyawa antiinflamasi tinggi. Hal ini bertujuan untuk mengurangi peradangan dan menurunkan risiko penyakit.
Kesemek merupakan salah satu buah yang bisa menjadi pilihan karena memiliki vitamin C dan antioksidan tinggi. Vitamin C dapat membantu melindungi sel dari kerusakan akibat radikal bebas dan memerangi peradangan di dalam tubuh.
Vitamin C juga dapat mengurangi kerusakan dari radikal bebas dengan menyumbangkan elektron ke molekul yang tidak stabil. Jadi, kerusakan lebih lanjut dapat dinetralkan dan dicegah.
Lalu, kesemek mengandung karotenoid, flavonoid, dan vitamin E. Semuanya merupakan antioksidan kuat yang melawan peradangan di dalam tubuh.
3. Bermanfaat bagi Kesehatan Jantung
Dijelaskan dr. Dyah Novita Anggraini, buah kesemek mengandung berbagai nutrisi yang dapat dijadikan pilihan tepat untuk menunjang kesehatan jantung.
"Kesemek memiliki kandungan antioksidan seperti flavonoid dan karotenoid yang bantu mencegah penyakit jantung," ucap dr. Dyah Novita.
Masih dari Healthline, mengonsumsi makanan tinggi flavonoid telah dikaitkan dengan penurunan risiko penyakit jantung dalam beberapa penelitian.
Sebuah penelitian yang telah dilakukan di lebih dari 98.000 orang menemukan, mereka dengan asupan flavonoid tinggi memiliki risiko kematian 18 persen lebih sedikit karena masalah terkait jantung. Temuan ini dibandingkan dengan mereka yang memiliki asupan flavonoid rendah.
Artikel lainnya: 10 Buah Terbaik untuk Kesehatan Tubuh Anda
4. Menurunkan Tekanan Darah
Khasiat buah kesemek lainnya adalah menurunkan tekanan darah. Kandungan tanin di dalam kesemek dipercaya dapat menurunkan tekanan darah.
Banyak penelitian pada hewan telah menunjukkan, asam tanat dan asam galat dari kesemek efektif menurunkan tekanan darah tinggi. Kondisi ini termasuk faktor risiko penyakit jantung.
5. Mengurangi Risiko Diabetes
Menurut dr. Dyah Novita, makan kesemek bisa mencegah diabetes. Karena, buah ini kaya antioksidan karotenoid seperti beta-karoten, yaitu pigmen yang ditemukan di banyak buah dan sayuran berwarna cerah.
Sebuah penelitian pada lebih dari 37.000 orang menemukan, mereka yang memiliki asupan makanan tinggi beta-karoten secara signifikan mengurangi risiko diabetes tipe 2.
6. Mencegah Kanker Usus Besar
Melansir Very Well Fit, kesemek telah terbukti dapat menurunkan angka kejadian kanker usus besar pada wanita. Kandungan beta-karoten dipercaya dapat membantu mengontrol pertumbuhan dan penyebaran sel kanker.
Kesemek juga merupakan sumber serat yang baik. Nutrisi ini penting untuk pencernaan yang baik dan pembuangan racun dari tubuh secara teratur.
Artikel lainnya: Yuk, Kenali Manfaat Buah dan Sayur Berwarna Ungu bagi Kesehatan
7. Mengurangi Risiko Osteoporosis
Tidak hanya buahnya, daun kesemek juga kaya akan senyawa tanaman yang dianggap bermanfaat dalam membantu mencegah berbagai penyakit. Penelitian telah mempelajari potensinya untuk kesehatan tulang.
Ditemukan, polisakarida di dalam daun kesemek menghambat ekspresi genetik dari osteoklas, sel yang bertanggung jawab terhadap kerusakan tulang.
Temuan ini menunjukkan kemungkinan manfaat dalam pencegahan osteoporosis pascamenopause, serta periodontitis dan rheumatoid arthritis.
8. Meningkatkan Kesehatan Otak
Kesemek mengandung senyawa alami yang disebut fisetin, yaitu antioksidan yang memiliki manfaat bagi otak. Fisetin meningkatkan memori jangka panjang, mencegah disfungsi saraf, dan melindungi dari penurunan kognitif terkait usia.
Fisetin juga telah dilaporkan dapat mengurangi kerusakan otak akibat stroke iskemik. Lalu, dengan meningkatkan kadar serotonin, fisetin memberikan efek antidepresan.
Itu dia berbagai keuntungan makan kesemek untuk kesehatan. Pastikan Anda mencuci bersih buah dengan air mengalir. Lalu, tetap batasi porsi kesemek dan hindari makan terlalu banyak.
Meski kondisi alergi terhadap buah kesemek cukup jarang, Anda harus tetap berhati-hati dalam mengonsumsinya.
Yuk, rutin makan buah demi kesehatan yang lebih baik! Gunakan Live Chat KlikDokter untuk konsultasi ke dokter mengenai asupan buah lebih cepat.
(FR/JKT)