Penambahan buah-buahan dalam pola makan kita sangat penting efeknya bagi kesehatan. Setiap dokter pasti akan menyarankan konsumsi makanan dengan gizi seimbang, termasuk buah untuk memenuhi kebutuhan gizi harian.
Selain itu, kandungan serat di dalam buah-buahan membuat saluran pencernaan kita lebih sehat dan bermanfaat juga bagi sel otak.
Dalam penelitian pada New England Journal of Medicine disimpulkan, rajin mengonsumsi buah-buahan setiap hari bisa mencegah penyakit jantung dan stroke.
Apa saja buah yang bagus untuk jantung? Berikut daftar lengkapnya:
1. Apel
Orang yang mempunyai kebiasaan mengonsumsi buah-buahan seperti apel mempunyai risiko penyakit jantung dan stroke yang lebih rendah dibandingkan orang yang jarang mengonsumsi buah-buahan.
Manfaat konsumsi rutin buah-buahan seperti apel juga membantu menurunkan tekanan darah dan gula darah.
Artikel lainnya: Manfaat Konsumsi Apel, Bisa Usir Penyakit Ini
2. Jeruk
Buah yang baik untuk jantung berikutnya adalah jeruk. Buah ini mengandung vitamin dan mineral yang baik untuk kesehatan pembuluh darah, termasuk kesehatan jantung.
3. Anggur
Anggur juga termasuk buah untuk penderita penyakit jantung yang bermanfaat. Anggur merupakan salah satu buah yang kaya akan antioksidan. Kandungan ini sangat baik untuk menjaga kesehatan jantung.
4. Strawberry
Bila kamu suka stroberi, itu artinya kamu juga sedang menjaga kesehatan jantung. Stroberi termasuk buah untuk kesehatan jantung yang baik karena kandungan vitamin C di dalamnya.
Vitamin C strawberry cukup tinggi dan bermanfaat untuk kesehatan pembuluh darah jantung.
Artikel lainnya: Cuci Strawberry Dengan Air Garam sebelum Dimakan, Perlu Tidak?
5. Kiwi
Sama halnya dengan anggur, kiwi juga bisa menjadi opsi buah untuk penderita jantung.
Kiwi memiliki potensi untuk melawan radikal bebas yang dapat menimbulkan berbagai penyakit, termasuk gangguan pembuluh darah jantung.
6. Blueberry
Ternyata bluberi juga tergolong buah yang bagus untuk jantung. Blueberry dan kelompok beri lainnya memiliki kandungan antioksidan tinggi yang dapat membantu menurunkan risiko penyakit jantung.
7. Pisang
Pisang merupakan salah satu buah dengan kadar kalium yang cukup tinggi. Karena kandungan tersebut, pisang juga menjadi buah yang baik untuk jantung.
Kalium dibutuhkan oleh jantung agar dapat memompa darah dengan baik.
Artikel lainnya: Pisang Ternyata Juga Bermanfaat untuk Kesehatan Jantung
8.. Alpukat
Siapa yang tak kenal dengan superfood ini? Alpukat bisa kamu jadikan pilihan variasi buah untuk kesehatan jantung. Buah ini dapat menjadi sumber lemak baik (HDL) yang baik untuk kesehatan tubuh, termasuk kesehatan jantung.
9. Tomat
Tomat sering digolongkan dalam kelompok sayuran. Padahal tomat termasuk buah-buahan, bahkan bisa menyehatkan jantung.
Tomat memiliki potensi yang baik untuk kesehatan jantung karena kandungan karotenoid di dalamnya.
10. Blackberry
Bila kamu menemukan blackberry di supermarket, tak ada salahnya untuk mencoba. Pasalnya, blackberry juga termasuk dalam daftar buah yang bagus untuk jantung.
Harganya memang cukup mahal. Namun, blackberry sangat menyehatkan karena memiliki antioksidan tinggi untuk melawan radikal bebas yang tidak baik untuk kesehatan jantung.
11. Delima
Kini banyak sekali produk makanan dan minuman yang menggunakan delima atau pomegranate. Rasa delima memang menyegarkan, sehingga banyak menjadi favorit.
Untuk membantu menjaga kesehatan jantung, kamu bisa mengonsumsi buah delima. Delima juga memiliki antioksidan yang baik untuk jantung.
Artikel lainnya: Mengungkap Segudang Manfaat Buah Delima untuk Anak
Usahakan untuk memvariasikan konsumsi berbagai jenis buah yang baik untuk jantung di atas. Dengan begitu, kamu bisa mendapatkan manfaat maksimal dari masing-masing buah.
Imbangi asupan buah untuk kesehatan jantung dengan gaya hidup sehat lainnya. Bila ingin konsultasi seputar jantung, pakai layanan Tanya Dokter di aplikasi KlikDokter.
Untuk mengecek apakah kamu berisiko kena penyakit jantung atau tidak, coba gunakan skrining penyakit jantung. #JagaSehatmu!
(FR/JKT)
Ness, A.R. and Powles, J.W. (1997) “Fruit and vegetables, and cardiovascular disease: A review.,” International Journal of Epidemiology, 26(1), pp. 1–13.