Anda pernah mendengar daun binahong? Meski masih asing bagi beberapa orang, nyatanya bahan alami ini telah lama digunakan sebagai obat tradisional.
Masyarakat zaman dahulu kerap memanfaatkan daun binahong sebagai penyembuh luka alami.
Tanaman dengan nama ilmiah Anredera cordifolia ini merupakan tumbuhan merambat dengan panjang mencapai kurang lebih 5 meter. Daun binahong dapat tumbuh dengan baik di daerah tropis atau subtropis.
Nah, selain sebagai penyembuh luka, masih banyak manfaat daun binahong lainnya untuk kesehatan. Langsung saja simak penjelasan di bawah ini.
Manfaat Daun Binahong Untuk Kesehatan
Dilansir dari World Vegetable Center, daun binahong kaya akan vitamin, mineral, dan antioksidan penting.
Misalnya, beta karoten, vitamin E, flavonoid, riboflavin, asam folat, kalsium, zat besi, dan protein 1,2 persen.
Dengan deretan nutrisi tersebut, berikut khasiat daun binahong yang sayang untuk dilewatkan:
1. Menyembuhkan Luka Bakar
Seperti yang sudah dijelaskan di atas daun binahong telah lama dipercaya sebagai obat tradisional dalam menyembuhkan infeksi luka di kulit termasuk luka bakar.
Hal tersebut karena daun binahong memiliki efek farmakologis antimikroba yang dapat bekerja untuk menyembuhkan luka lebih cepat.
Studi pernah dilakukan National Center for Biotechnology Information terkait efek salep yang mengandung ekstrak daun binahong untuk penyembuhan luka bakar. Penelitian tersebut dilakukan pada tikus albino.
Hasilnya, salep yang mengandung 5 persen ekstrak daun Anredera cordifolia terbukti efektif untuk terapi luka bakar topikal pada subjek tikus.
Namun demikian, untuk mengetahui efektivitasnya pada manusia, masih perlu penelitian lebih dalam.
Artikel Lainnya: Mengenal Manfaat Daun Binahong untuk Luka Bakar
2. Mengobati Mag
Selain dapat menyembuhkan luka bakar, daun binahong juga dipercaya dapat mengobati penyakit mag.
Dijelaskan dr. Dyah Novita Anggraini, pengobatan penyakit mag menggunakan daun binahong masih terbatas penelitian pada tikus.
“Pada penelitian yang dilakukan pada tikus, ekstrak daun binahong menunjukkan efek perlindungan terhadap lesi mukosa lambung tikus yang diinduksi etanol,” kata dr. Dyah Novita.
Dalam penelitian, dijelaskan kalau daun binahong memiliki aktivitas pembersihan radikal bebas yang signifikan, yang dapat melindungi mukosa lambung.
3. Atasi Asam Urat
Dijelaskan oleh dr. Dyah Novita, daun binahong memiliki khasiat yang baik untuk mengatasi permasalahan asam urat. Mengonsumsi rebusan daun binahong dapat menurunkan kadar purin dalam tubuh.
“Di dalam daun binahong terdapat flavonoid yang berfungsi menghambat pembentukan asam urat. Jadi, daun ini bisa digunakan untuk pengobatan asam urat,” kata dr. Dyah Novita.
Artikel Lainnya: Inilah Segudang Manfaat Konsumsi Daun Pepaya bagi Kesehatan Anda
4. Mengobati Diabetes
Seperti diketahui bahwa diabetes bisa disebabkan oleh berbagai hal, salah satunya faktor keturunan dan juga konsumsi makanan yang mengandung gula berlebihan.
Pada penelitian yang sama daun binahong dipercaya dapat mencegah diabetes dan dapat mengontrol kadar gula pada tikus.
“Ekstrak metanol dari daun binahong dengan dosis 50-200 mg/kg berat badan dapat menurunkan kadar gula pada penelitian tikus,” ucap dr. Dyah Novita.
Itulah beberapa potensi manfaat daun binahong untuk kesehatan. Meskipun demikian, belum ada penelitian lebih jauh dan mendalam pada manusia, karena masih terbatas pada hewan.
Bila Anda ingin mengonsumsi daun binahong sebagai obat, dr. Dyah Novita menyarankan untuk berkonsultasi terlebih dahulu dengan dokter.
Jika masih penasaran soal manfaat daun binahong untuk kesehatan, Anda bisa memanfaatkan layanan LiveChat dari Klikdokter untuk bertanya langsung kepada dokter.
(HNS/AYU)