Presiden Joko Widodo alias Jokowi kembali membuat vlog. Kali ini, pria nomor satu di Indonesia itu membuat video yang berisikan dirinya sedang melakukan latihan tinju bersama sang ajudan, Teddy, di Istana Kepresidenan Bogor.
Mengutip laman liputan6.com, vlog yang dibuat Presiden Jokowi disebar Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden, Bey Machmudin, sejak Sabtu malam (3/3/18).
Dalam vlog yang diberi judul JKWVLOG TINJU itu, Presiden Jokowi tampak melancarkan serangan pukulan kepada Teddy. Namun, Teddy hanya bertahan dan tidak melakukan serangan balik. Dalam vlognya tersebut, Presiden Jokowi sekaligus memperkenalkan pelatih tinjunya yang bernama Abed dari Pertina, Bogor. Menurut Jokowi, yang biasanya juga berlatih panahan dan joging, latihan tinju benar-benar melelahkan, tapi juga menyegarkan.
Petik manfaat olahraga tinju
Masih di dalam vlognya, Presiden Jokowi mengungkapkan bahwa olahraga tinju tak hanya perkara latihan bertarung. Menurutnya, di dalam tinju terdapat banyak pelajaran mengenai kekuatan fisik, kecepatan, gerak refleks, dan konsentrasi pikiran.
“Rajinlah berolahraga agar badan dan pikiran selalu segar.” Demikian pernyataan dan imbauan Presiden Republik Indonesia ke-7 itu, di akhir vlognya.
Ditinjau dari segi medis, ternyata olahraga tinju memang benar-benar bermanfaat bagi kesehatan jiwa dan raga. Apa saja manfaat yang dimaksud?
- Menurunkan berat badan
Bagi Anda yang obesitas atau kelebihan berat badan, cobalah untuk melakukan latihan tinju secara rutin dan teratur. Menurut dr. Rio Aditya, tinju merupakan jenis olahraga yang sangat baik untuk mengembalikan berat badan ideal Anda.
“Dalam satu jam sesi latihan tinju, kalori yang terbakar adalah sekitar 600-800 kalori,” ungkap Rio.
- Menyehatkan pikiran
Olahraga jenis apa pun, termasuk tinju, membuat tubuh Anda melepaskan hormon endorfin. Ini adalah hormon yang menciptakan perasaan bahagia dan mencegah stres.
Tak hanya itu, tinju juga membuat Anda dapat meluapkan beban serta amarah yang menumpuk di dalam diri. Pada akhirnya, setiap pukulan yang dilontarkan akan menurunkan kadar stres, sehingga Anda akan merasa lebih baik karenanya.
- Mencegah penyakit pembuluh darah
Percaya atau tidak, ternyata tinju sangat baik untuk menunjang sistem pembuluh darah di dalam tubuh. Ini karena gerakan berulang, baik melompat-lompat di atas ring atau melontarkan pukulan ke samsak, membuat jantung memompa darah dengan lebih baik.
Atas dasar itu, olahraga tinju yang dilakukan secara rutin dan teratur mampu mencegah penyakit jantung, serangan jantung, strok, dan penyakit pembuluh darah lainnya.
- Meningkatkan massa otot dan kekuatan tubuh
Melansir livestrong, pukulan keras dan cepat yang dilakukan saat olahraga tinju membuat otot bekerja lebih keras. Hal ini pada akhirnya akan mampu menambah massa otot, juga kekuatan tubuh secara menyeluruh.
Massa otot yang bertambah turut meningkatkan rasa percaya diri, dan memperkecil risiko penyakit metabolik seperti diabetes melitus tipe 2. Bahkan, pertambahan massa otot juga berhubungan dengan peningkatan kualitas dan harapan hidup, lho!
- Mempertajam gerak refleks
Saat latihan tinju, Anda akan memikirkan dan memprediksi setiap serangan yang akan dilontarkan lawan. Ketika Anda mampu memblokir pukulan lawan dan melakukan serangan balik dengan cepat, kemampuan refleks Anda akan terus terasah menjadi lebih baik. Maka dari itu, dengan latihan tinju secara rutin dan teratur, usia yang terus bertambah tidak akan menurunkan kelincahan gerakan Anda.
Setelah mengetahui bahwa tinju menyimpan segudang manfaat sehat, apakah Anda tertarik untuk mencoba jenis olahraga ini, layaknya Presiden Jokowi? Jika ya, pastikan Anda melakukannya dengan rutin dan teratur, agar manfaatnya bisa lebih optimal. Salam olahraga!
[NB/ RVS]