Diabetes

Manfaat Jintan Hitam untuk Diabetes

Aditya Prasanda, 29 Jun 2021

Ditinjau Oleh Tim Medis Klikdokter

Jintan hitam disebut-sebut dapat mengobati penyakit diabetes. Meski begitu, bahan makanan ini juga memiliki efek samping jika dikonsumsi berlebihan.

Manfaat Jintan Hitam untuk Diabetes

Diabetes merupakan penyakit yang memengaruhi kemampuan tubuh dalam memproduksi dan merespon hormon insulin. Ketika produksi hormon insulin terganggu, kadar gula dalam darah akan meningkat.

Akibatnya, lonjakan kadar gula darah menyebabkan kerusakan pada saraf, mata, ginjal dan organ tubuh lainnya.

Hingga saat ini, peneliti terus berusaha menemukan obat untuk membantu menurunkan kadar gula darah diabetes, salah satunya dengan menggunakan jintan hitam.

 

1 dari 2

Manfaat Jintan Hitam untuk Diabetes

Menurut dr. Muhammad Iqbal Ramadhan, jintan hitam berkhasiat membantu mengatasi gejala penyakit diabetes.

“Jintan hitam atau sering disebut dengan habbatussauda mengandung timokuinon. Menurut beberapa penelitian tahun 2020, zat tersebut terbukti dapat menurunkan kadar gula darah, serta membantu tubuh memproduksi insulin lebih banyak dari biasanya pada penderita diabetes,” jelas dr. Iqbal.

Artikel Lainnya: Blueberry Bermanfaat untuk Diabetes? Ini Faktanya

Sebuah studi tahun 2017 yang diwartakan dari Healthline turut membenarkan manfaat jintan hitam untuk diabetes.

Studi tersebut mengungkapkan, mengonsumsi minyak jintan hitam secara berkala dapat mengurangi HbA1c atau kadar glukosa darah rata-rata.

Jintan hitam dapat meningkatkan produksi insulin, mengurangi resistensi insulin, merangsang aktivitas seluler di dalam tubuh, dan mengurangi penyerapan insulin usus.

Sementara itu, sebuah artikel yang dirilis WebMD mengungkapkan, pengidap diabetes tipe 2 yang mengonsumsi suplemen jintan hitam memiliki kadar gula darah lebih rendah. Jintan hitam juga ditemukan dapat menurunkan risiko komplikasi akibat diabetes.

Dokter Iqbal pun mengatakan, selain untuk diabetes, manfaat lain jintan hitam bagi kesehatan adalah meningkatkan daya tahan tubuh.

“Ini penting karena penderita diabetes sendiri mengalami penurunan sistem imun,” jelasnya.

2 dari 2

Efek Samping Jintan Hitam bagi Pengidap Diabetes

Jintan hitam diproduksi menjadi beragam varian produk. Jintan hitam tersedia dalam bentuk asli, seperti biji-bijian, teh bubuk, minyak, hingga suplemen.

Dokter Iqbal memperingatkan, bila ingin mengonsumsi jintan hitam, Anda harus mengikuti petunjuk pemakaian serta dan dosis yang tertera pada kemasan produk.

Hal tersebut bertujuan mencegah munculnya efek samping akibat konsumsi jintan hitam secara berlebihan.

Artikel Lainnya: Manfaat Bawang Putih untuk Penderita Diabetes

Sebab, dikutip dari WebMD, produk jintan hitam dapat memengaruhi sistem metabolisme tubuh dan menimbulkan efek samping seperti mual dan kembung.

Oleh karena itu, sangat disarankan untuk berkonsultasi dengan dokter bila ingin mengonsumsi jintan hitam.

Sedangkan efek samping jintan hitam untuk diabetes sendiri, menurut dr. Iqbal dapat membuat kadar gula darah menurun. Efek samping tersebut dapat terjadi bila mengonsumsi jintan hitam terlalu banyak.

“Ketika kadar gula darah penderita diabetes cenderung normal maupun rendah, konsumsi jintan hitam terlalu banyak justru membuat kadar gula darah semakin rendah atau hipoglikemia,” terang dr. Iqbal.

Tak hanya itu, konsumsi jintan hitam secara berlebihan juga meningkatkan risiko terhambatnya proses pembekuan darah sehingga menyebabkan perdarahan berlebih.

Lebih lanjut, dr. Iqbal mewanti-wanti pengidap diabetes dengan tekanan darah rendah.

“Jintan hitam dapat sedikit menurunkan tekanan darah dan menyebabkan penderita diabetes bertekanan darah rendah kian mengalami hipotensi,” jelasnya.

Demikian manfaat dan efek samping jintan hitam untuk diabetes. Jika ingin mengetahui lebih lanjut seputar penyakit diabetes, konsultasi ke dokter menggunakan fitur LiveChat.

(OVI/AYU)

jintan hitam
Diabetes
Habbatussauda