Relationship

Penyebab dan Cara Mengatasi Insecurity dalam Hubungan

Endah Murniaseh, 29 Des 2021

Ditinjau Oleh Tim Medis Klikdokter

Perasaan insecure yang terus dipendam akan berdampak buruk pada keharmonisan dengan pasangan. Ketahui penyebabnya dan cara mengatasinya di sini.

Penyebab dan Cara Mengatasi Insecurity dalam Hubungan

Setiap orang pasti pernah merasa tidak aman atau insecure dalam hubungan. Dalam arti, merasa diri tidak cukup baik untuk pasangan hingga muncul berbagai prasangka negatif terhadap diri sendiri maupun pasangan.

Meskipun umum dirasakan, ketika insecurity dalam hubungan Anda dan pasangan sudah parah, tentu akan mengganggu keharmonisan.

Anda akan selalu diliputi perasaan tidak tenang, tidak percaya diri, penuh tekanan, dan kesulitan menumbuhkan rasa percaya pada pasangan. 

Untuk bisa keluar dari rasa tidak aman dalam hubungan ini, Anda perlu tahu apa yang melandasinya.

Berikut ini adalah beberapa penyebab seseorang merasa insecure saat menjalani hubungan percintaan dan cara mengatasinya.

Artikel Lainnya: Kenali Self Loathing, Perasaan Benci Terhadap Diri Sendiri

1 dari 2

Penyebab Insecurity dalam Hubungan

Banyak faktor yang dapat memicu perasaan insecure dalam hubungan. Sebagian besar kasus dipicu karena cara berpikir serta ketakutan yang tidak logis. Berikut di antaranya:

  • Hubungan di Masa lalu

Seseorang yang pernah berada dalam hubungan yang toxic akan membuatnya membawa emosi negatif dari hubungan terdahulu itu ke hubungan yang baru.

Hal tersebut terjadi, karena hubungan yang baru dijadikan sebagai pelarian dari pengalaman buruk di hubungan sebelumnya.

Tidak ada penanganan yang tepat akan emosi negatif yang ia rasakan di hubungan toxic tersebut.

Akibatnya, ketika menjalani hubungan yang baru, trauma dari hubungan sebelumnya akan menghantuinya terus.

Beban emosional yang belum terselesaikan pun akan ia proyeksikan ke pasangan yang baru. Kondisi inilah yang kemudian membuatnya selalu merasa insecure.

  • Kepercayaan Diri yang Rendah

Kondisi ini terjadi karena seseorang tidak percaya bahwa ia layak mendapatkan cinta, kasih sayang, atau dukungan dari pasangannya.

Pengalaman buruk di masa lalu, seperti intimidasi, ejekan, atau pelecehan, menyebabkan seseorang memiliki kepercayaan diri yang rendah dan berakhir selalu merasa insecure.

Artikel Lainnya: Sikap yang Menunjukkan Anda Memiliki Self-esteem Rendah

Menurut Ikhsan Bella Persada, M.Psi, Psikolog, rasa tidak percaya diri akan membuat individu tersebut selalu menilai dirinya kurang.

“Ia akan selalu melakukan self comparison atau membandingkan dirinya dengan orang lain. Hal ini akhirnya membuat ia selalu merasa kurang dan muncul perasaan insecure,” jelas psikolog Ikhsan.

  • Kecemasan Sosial

Ketika seseorang mengalami gangguan kecemasan sosial dalam rapat, pesta, kencan, dan pertemuan besar, kondisi tersebut akan berdampak buruk terhadap kepercayaan dirinya dalam hubungan.

Ia akan menjadi terlalu kritis terhadap diri sendiri. Bahwa, apakah yang ia lakukan untuk hubungannya dengan pasangan sudah tepat atau belum.

Di samping itu, ia juga akan akan sulit percaya terhadap ketulusan dari kasih sayang dan perhatian yang diberikan pasangan.

  • Takut akan Penolakan

Ketika memiliki kepercayaan diri yang rendah, seseorang akan lebih sensitif terhadap penolakan. Kondisi tersebut kemudian akan memunculkan rasa tidak aman, terutama dalam hubungan percintaannya.

Bahkan, saat ia melakukan kesalahan minor sekalipun, rasa insecure yang muncul cenderung berlebihan.

Begitu pula jika pasangan menunjukkan sedikit sikap tidak tertarik akan apa yang ia lakukan, perasaan tidak aman langsung menggerogoti.

Artikel Lainnya: Punya Minat Sama dengan Pasangan, Pentingkah bagi Hubungan?

2 dari 2

Cara Mengatasi Insecure dalam Hubungan

Apabila Anda merasa tidak aman dalam hubungan, ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk mengatasinya.

Tentu, cara-cara tersebut juga dilakukan dengan melibatkan pasangan Anda. Berikut di antaranya:

  • Ketahui Penyebabnya

Sadari tentang apa penyebab Anda insecure. Lacak topik atau bagian yang memicu insecure, sehingga Anda dapat mengidentifikasi masalah yang perlu diselesaikan.

  • Komunikasikan dengan Pasangan

Bangun komunikasi yang terbuka dengan pasangan. Sampaikan kepadanya tentang perasaan insecure Anda, mengapa hal tersebut muncul, dan bagaimana Anda mengatasinya.

  • Ekspresikan Perasaan Anda

Hal ini bertujuan untuk membagikan perasaan Anda tanpa menyalahkan pasangan atas apa yang terjadi.

Anda dapat mengekspresikan dengan mengatakan apa yang membuat merasa tidak aman hingga stres dalam hubungan.

  • Memahami Pasangan

Dengarkan apa yang disampaikan pasangan dengan pikiran terbuka, sehingga Anda bisa memahami sudut pandangnya.

Artikel Lainnya: Kenali Tanda Anda Tergolong Control Freak

  • Mencatat

Mencatat akan membantu Anda mengidentifikasi penyebab insecure. Untuk membantu meningkatkan kepercayaan terhadap pasangan, Anda dapat menuliskannya dengan pasangan.

  • Ketahui Potensi Diri

Daripada hanya terfokus pada kekurangan Anda, cobalah untuk mengetahui kelebihan Anda. Kelebihan tidak selalu soal rupa dan kekayaan, namun juga kepribadian.

Selain itu, pikirkan bagaimana Anda dapat membuat orang lain menjadi lebih baik. Hal ini akhirnya dapat mengubah perspektif Anda.

  • Bangun Kepercayaan Diri

Kepercayaan diri dapat Anda bangun dengan mengabaikan kritik batin yang Anda rasakan dan mulai lebih menyayangi diri sendiri. Selain itu, fokuslah terhadap apa yang Anda sukai daripada yang tidak disukai.

  • Jaga Kemandirian Anda

Kemandirian akan membuat Anda lebih percaya diri, sehingga rasa tidak aman akan sulit muncul.

Hal yang bisa dilakukan untuk tetap mandiri, di antaranya meluangkan waktu untuk teman, hobi, minat, dan cita-cita Anda.

Percayalah bahwa Anda dapat melakukan banyak hal sendiri. Perasaan aman pun akan datang saat Anda percaya dengan diri sendiri.

  • Konsultasi dengan Psikolog

Meskipun saling memahami dan komunikasi yang terbuka sangat penting untuk mengatasi insecure dalam hubungan, sudut pandang dari orang lain sekali waktu dibutuhkan.

Psikolog akan memahami bagaimana rasa tidak aman memicu kondisi yang sangat rumit dalam hubungan Anda. Ia juga akan membantu Anda mencari cara paling tepat untuk mengatasinya.

Perasaan insecure memang wajar muncul dalam sebuah hubungan percintaan. Namun, jangan terus dipendam hingga menumpuk dan mengganggu keharmonisan hubungan.

Cobalah untuk selalu berkomunikasi dua arah dengan pasangan mengenai perasaan tersebut agar dapat mengidentifikasi penyebab dan mencari solusinya.

Jika membutuhkan bantuan psikolog, Anda bisa gunakan layanan LiveChat 24 jam di aplikasi KlikDokter.

(PUT/AYU)

Referensi:

Wawancara Psikolog Ikhsan Bella Persada, M.Psi

Verwell Mind. Diakses 2021. Coping With Insecurity in a Relationship.

Psychology Today. Diakses 2021. Four Ways to Stop Feeling Insecure in Your Relationships.

Relationship
Percintaan
kesehatan mental