Kulit

Tak Cuma untuk Mata, Wortel Punya Manfaat untuk Kecantikan Kulit Anda

dr. Sepriani Timurtini Limbong, 15 Des 2020

Ditinjau Oleh Tim Medis Klikdokter

Tak hanya sehat untuk mata, wortel juga baik untuk kulit. Ketahui manfaat wortel untuk kesehatan kulit Kamu di sini.

Tak Cuma untuk Mata, Wortel Punya Manfaat untuk Kecantikan Kulit Anda

Wortel adalah salah satu jenis sayuran yang mudah dijumpai dan kerap jadi asupan sehari-hari. Cara pengolahannya gampang dan bervariasi, serta kandungan nutrisinya pun tinggi. 

Banyak yang berpikir wortel hanya baik untuk kesehatan mata. Padahal, sayur ini juga memiliki beragam manfaat untuk organ lainnya. Contohnya, kandungan betacarotene dan lutein pada wortel dapat membantu menurunkan risiko berbagai kanker seperti kanker darah (leukemia)

Tak hanya itu, wortel juga baik dikonsumsi untuk kesehatan kulit. Apa saja manfaat wortel untuk kulit? Yuk, simak di bawah ini!

1 dari 2

1. Melindungi Kulit dari Radikal Bebas

Setiap harinya, kulit terpapar radikal bebas yang dapat menyebabkan kerusakan sel kulit. Untuk membantu menangkalnya, Kamu memerlukan antioksidan. Wortel kaya akan vitamin C yang dapat bertindak sebagai antioksidan, sehingga dapat melindungi kulit dari paparan radikal bebas.

Artikel lainnya: 10 Makanan yang Ampuh untuk Cerahkan Kulit Kamu

2. Melindungi dari Sengatan Matahari 

Paparan sinar matahari yang mengandung ultraviolet dapat menyebabkan kerusakan kulit. Kandungan beta-karoten di dalam wortel dapat membantu melindungi kulit dari sengatan matahari. 

3. Menjaga Elastisitas Kulit

Salah satu ciri kulit yang mengalami penuaan dini adalah berkurangnya elastisitas kulit (kekenyalan kulit). Kulit akan tampak lebih kendur dan mudah timbul kerutan. 

Vitamin C di dalam wortel dapat meningkatkan produksi kolagen. Kolagen inilah yang akan menjaga elastisitas kulit.

4. Membantu Penyembuhan Luka

Wortel dapat membantu penyembuhan setelah kulit mengalami luka. Vitamin C dapat membantu dalam proses pemulihan tersebut. Lalu, kolagen dari vitamin C membantu menyamarkan bekas luka dan menjaga elastisitas kulit. 

Artikel lainnya: 5 Efek Samping Konsumsi Wortel Secara Berlebihan

2 dari 2

5. Mengatasi Beberapa Masalah Kulit

Bila Kamu menderita psoriasis atau ruam kulit lainnya, wortel dapat membantu mencegah kekambuhan penyakit tersebut. Selain itu, sifat antiinflamasi (anti-peradangan) di dalam wortel juga membantu mengurangi reaksi peradangan di kulit. 

Manfaat wortel untuk kulit dan kesehatan secara umum memang banyak. Akan tetapi, bukan berarti Kamu boleh mengonsumsinya secara berlebihan. 

Makan wortel atau minum jus wortel dalam jumlah banyak dapat menyebabkan karotenemia, yaitu suatu kondisi kulit yang berubah warna menjadi kuning-oranye akibat tingginya kadar beta-karoten di dalam tubuh. 

Kondisi ini berlangsung sementara. Apabila Kamu mengurangi jumlah wortel yang dikonsumsi, warna kulit akan kembali seperti sedia kala. 

Selain itu, perhatikan pula aturan konsumsi wortel untuk ibu hamil, lansia, dan anak-anak. Pastikan selalu mengonsumsi wortel yang matang dan hindari minum jus wortel mentah untuk mencegah kontaminasi bakteri penyebab penyakit. 

Demi mendapat mafaat maksimal untuk kesehatan dan kecantikan kulit, Kamu pun perlu memerhatikan keseimbangan nutrisi. Penuhi juga kebutuhan zat gizi lainnya seperti karbohidrat, protein, lemak tak jenuh, serat, vitamin, dan mineral lainnya. 

Pastikan menu harian Kamu selalu bervariasi. Kombinasikan wortel dengan bahan makanan lainnya untuk mendapatkan zat gizi yang lengkap dan seimbang. 

Bila ingin konsultasi ke dokter spesialis kulit seputar asupan makanan untuk kecantikan, pakai Live Chat di aplikasi KlikDokter.

(FR/JKT)

Wortel
kulit